Suara.com - Gaya berbusana Nagita Slavina nampaknya memang tak pernah ketinggalan zaman. Tidak hanya branded dan harganya mahal, istri Raffi Ahmad itu juga rupanya memakai fashion item terbaru yang belum banyak dimiliki oleh orang-orang. Tidak hanya itu, barang yang dipakai Nagita bahkan juga dipakai oleh selebriti dunia.
Seperti sepatu yang baru-baru ini dipakai oleh artis 36 tahun tersebut. Nagita kedapatan memakai flat shoes transparan yang nampak unik dan modis. Sepatu warna kuning keemasan tersebut rupanya sama persis seperti yang pernah digunakan oleh idol KPOP Rose Blackpink.
Akun Instagram Fashion Selebriti mengungkap kalau flat shoes transparan itu rupanya dari merek asal New York, Amerika Serikat, Khaite, dari koleksi the mercy flat. Harga sepatu itu dibanderol 950 dolar Amerika atau setara Rp15,2 juta.
Tak mengherankan bila untuk sepasang flat shoes dibanderol hingga belasan juta rupiah. Sebab, sepatu tersebut didesain dengan tambahan kristal pada hampir seluruh area sepatu.
Dikutip dari situs resmi Khaite, desain sepatu tersebut terinspirasi dari alas kaki balerina klasik dengan garis atas berpita warna-warni dan vamp tinggi. Kristal yang digunakan pada setiap sisi sepatu itu rupanya produk dari produsen kaca kristal asal Wattens, Austria, yakni Swarovski.
Lantas, antara Nagita Slavina dengan Rose Blackpink, siapa yang lebih dulu memakai flat shoes transparan tersebut?
Nagita Slavina sendiri diketahui pertama kali terlihat memakai sepatu itu ketika berkunjung ke kantor baru RANS sekitar tanggal 29 Mei 2024. Hal itu dilihat dari postingan akun Instagram Rayyanza 'Cipung'. Terlihat Nagita mengenakan sepatu tersebut saat mengenakan dresa v-neck warna hijau sage.
Sementara itu, Rose Blackpink sendiri memakai sepatu yang sama saat sedang nongkrong di suatu restoran sambil menyantap hidangan bersama rekannya. Penyanyi asal Korea Selatan itu memadukannya dengan t-shirt crop top dan celana denim hitam. Potret tersebut baru diunggah oleh Rose Blackpink ke Instagram pada 1 Juni lalu.
Namun, nampaknya foto tersebut sudah terjadi beberapa waktu sebelumnya. Karena dilihat dari caption postingannya, Rose menyiratkan kalau sepuluh foto yang diunggah tersebut bak rekapan potretnya selama bulan Mei.
Sehingga, tak bisa dipastikan secara jelas siapa yang lebih dulu memakai sepatu tersebut. Di sisi lain, flat shoes transparan itu juga bukan produk terbatas atau limited edition. Sehingga siapa pun memang bisa saja membelinya, terutama melalui toko online.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terkini
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!
-
3 Sepatu Lari Murah Favorit dr Tirta, Cocok Buat Pelari Kalcer Berkaki Lebar
-
5 Sunscreen Terbaik Bersertifikat Halal, Muslimah Tak Perlu Was-Was
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-pori Besar, Hempas Jerawat dan Wajah Kusam!
-
5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
-
4 Pilihan Sepatu Lokal Senyaman Skechers: Jalan Seharian Bebas Pegal, Harga Bersahabat
-
Siapa 6 Shio Paling Beruntung pada 12 November 2025? Ini Daftar Lengkapnya
-
7 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Timbulnya Flek Hitam di Wajah
-
5 Skincare Lokal Paling Hits, Kualitas Premium dengan Bahan Alami dan Harga Terjangkau
-
Youth Economic Summit 2025 Dorong Generasi Muda Percepat Transformasi Ekonomi Indonesia