Suara.com - Kisah selebgram Rusia dengan akun Instagram @ulianaci yang dinikahi seorang pria asal Lumajang, Jawa Timur bernama Maulana Haqiqi memang mencuri perhatian publik.
Bukan hanya karena kecantikan Ulya, tetapi juga karena perjalanan spiritual sang bule Rusia sampai akhirnya menjadi mualaf. Kini Ulya kerap menampilkan kesehariannya sebagai istri dan ibu di media sosialnya.
Namun walaupun rumah tangganya dengan Maulana tergolong harmonis, pernikahan Ulya dahulu ternyata digelar tanpa dihadiri kedua orangtuanya. Pernikahan itu sendiri diselenggarakan pada tahun 2019 atau sekitar 3 tahun setelah pertemuan Maulana dan Ulya.
Momen pernikahan ini terjadi 6 bulan pasca Maulana melamar Ulya ke Rusia. Saat itu butuh waktu sekitar 19 hari untuk Maulana meyakinkan kedua mertuanya agar direstui menikahi Ulya.
Lantas apa alasan Ulya tak membawa serta kedua orangtuanya? “Takutnya culture shock, karena mereka orang desa ya, bukan orang kota, jadi jarang ke mana-mana juga,” ungkap Ulya, seperti dikutip dari obrolannya dengan Teuku Wisnu, Jumat (7/6/2024).
Walau sudah merestui Maulana untuk menikahi Ulya, tetapi kekhawatiran bahwa kedua orangtuanya akan kebingungan di Indonesia membuat Ulya urung mengajak mereka saat akan menikah.
“Saat itu juga masalah kesehatan juga,” tutur Maulana.
“Kalau (berlibur) di Turki masih banyak orang Rusia-nya juga, jadi suasananya masih mirip, makanannya juga mirip. Ayahku juga nggak biasa makan pedas, jadi harus mikir dulu mau makan apa (kalau diajak ke Indonesia),” imbuh Ulya.
“Tapi video call ya waktu itu menikah? Foto dikirim ke sana?” tanya Wisnu.
Baca Juga: Kisah Selebgram Rusia Ulya Sudah Belajar Salat dan Ngaji Sebelum Mualaf: Aku Nyaman
“Iya, iya,” jawab Ulya.
Walau begitu, orang tua Ulya ternyata sudah merencanakan untuk mengunjungi anak, menantu, serta tentu saja cucu mereka di Indonesia.
“Ada, ada rencana. Sudah planning, sudah mau beli tiket, karena aku bilang, ‘Kalian harus ke sini, aku sudah nunggu, semua keluarganya juga sudah nunggu’. Terus mau ketemu sama cucunya juga,” pungkas Ulya.
Berita Terkait
-
Kisah Selebgram Rusia Ulya Sudah Belajar Salat dan Ngaji Sebelum Mualaf: Aku Nyaman
-
Cerita Ulya Sudah Berhijab Sebelum Mualaf, Bule Rusia Kepanasan di Sawah Bandung
-
Pekerjaan Mentereng Suami Ulya, Pantas Bule Rusia Rela Jadi Ibu Rumah Tangga
-
Latar Belakang Keluarga Sarah Menzel, Ibu Restui Jadi Mualaf Jika Dinikahi Azriel Hermansyah
-
Menaksir Penghasilan Ulya Bule Mualaf yang Dinikahi Mas-mas Jawa, Tembus Miliaran?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
5 Rekomendasi AC Portable 1/2 PK Terbaik, Harga Murah Tetap Dingin!
-
3 Sepatu Lari Murah Favorit dr Tirta, Cocok Buat Pelari Kalcer Berkaki Lebar
-
5 Sunscreen Terbaik Bersertifikat Halal, Muslimah Tak Perlu Was-Was
-
5 Moisturizer untuk Kulit Berminyak dan Pori-pori Besar, Hempas Jerawat dan Wajah Kusam!
-
5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
-
4 Pilihan Sepatu Lokal Senyaman Skechers: Jalan Seharian Bebas Pegal, Harga Bersahabat
-
Siapa 6 Shio Paling Beruntung pada 12 November 2025? Ini Daftar Lengkapnya
-
7 Jenis Makanan yang Dapat Mencegah Timbulnya Flek Hitam di Wajah
-
5 Skincare Lokal Paling Hits, Kualitas Premium dengan Bahan Alami dan Harga Terjangkau
-
Youth Economic Summit 2025 Dorong Generasi Muda Percepat Transformasi Ekonomi Indonesia