Suara.com - Presiden Joko Widodo menghabiskan akhir pekannya dengan berwisata di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) bersama Iriana Jokowi serta kedua cucu, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah. Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi dan keluarganya mengunjungi berbagai tempat menarik di TMII.
Mereka menyusuri Danau Archipelago dengan perahu angling, menikmati miniatur kepulauan Indonesia. Selanjutnya, mereka mengunjungi Taman Burung Jagat Satwa Nusantara, khususnya area Taman Wallacea & Sahul serta Amfiteater Maleo.
"Kami juga mengunjungi Taman Burung Jagat Satwa Nusantara, khususnya area Taman Wallacea & Sahul serta Amfiteater Maleo," ujar Presiden Jokowi.
Tidak hanya itu, dengan kereta gantung, Presiden Jokowi dan keluarganya menikmati pemandangan jajaran miniatur rumah adat dan Danau Archipelago dari ketinggian, memberikan perspektif yang lebih luas dan indah.
Dari semua perjalanan itu, salah satu yang menjadi sorotan ialah tas yang ditenteng oleh Iriana Jokowi saat mendampingi orang nomor satu di Indonesia itu. Dari kejauahan tas yang digunakan oleh Iriana Jokowi seperti tas desainer bermerek Channel.
Dilihat dari warna, pola dan tekstur dari tas yang ditenteng oleh Iriana Jokowi, seperti Chanel Quilted Chain Bucket Bag. Dikutip dari The Real Real, tas tersebut dibanderol dengan harga, Rp 61 juta.
Dalam deskripsinya disebutkan bahwa Chanel Bucket Bag dari Koleksi Pre-Fall 2016 dirancang oleh Karl Lagerfeld. Tas ini dibuat dari kulit hitam berkualitas tinggi dengan logo interlocking CC yang ikonis. Dihiasi dengan perangkat keras berwarna perak, tas ini memiliki pegangan datar dan tali bahu rantai yang elegan.
Terdapat dua kantong eksternal yang praktis, lapisan dalam berbahan grosgrain, serta satu kantong interior untuk menyimpan barang-barang kecil Anda dengan aman. Sebuah perpaduan sempurna antara gaya klasik dan fungsi modern.
Sebagai informasi lain, dalam kunjungan tersebut Presiden Jokowi dan keluarganya menikmati pemandangan jajaran miniatur rumah adat dan Danau Archipelago dari ketinggian, memberikan perspektif yang lebih luas dan indah.
Baca Juga: Bule, Sapi Kurban Jokowi Seberat 1,1 Ton untuk Warga Palembang
"Kemudian dengan kereta gantung, kami menikmati pemandangan jajaran miniatur rumah adat dan Danau Archipelago secara lebih luas dari ketinggian," tambahnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok