Suara.com - Salah satu hal yang identik dengan Hari Raya Idul Adha adalah pembagian daging kurban. Tak jarang, Anda harus menyimpan daging kurban selama beberapa waktu di kulkas. Namun, supaya kualitasnya tetap terjaga, pastikan Anda menyimpannya dengan tepat.
Tak hanya saat menyimpan, cara mengolah daging yang sudah disimpan di kulkas pun relatif berbeda. Simak uraian berikut untuk penjelasan lengkapnya.
Cara Menyimpan Daging Kurban di Kulkas
Hal yang paling sering dilakukan padahal salah saat menyimpan daging di kulkas adalah mencucinya terlebih dahulu. Padahal, daging yang akan disimpan memang tak perlu dicuci terlebih dahulu.
Selain itu, berikut adalah cara lain yang perlu Anda lakukan saat ingin menyimpan daging di kulkas.
- Cukup bersihkan daging dari daerahnya, misalnya dengan mengelapnya dengan tisu.
- Potong-potong sesuai kebutuhan supaya lebih mudah saat akan menggunakannya. Selain itu, pisahkan antara bagian jeroan dan daging Anda.
- Simpan daging di dalam wadah kedap udara untuk menghindari paparan bakteri.
- Tambahkan label pada wadah penyimpanan untuk mengetahui seberapa lama daging sudah disimpan.
- Simpan daging di dalam freezer. Sebab, berdasar ketentuan Food & Drug Administration (FDA), daging perlu disimpan dalam suhu -18 derajat Celcius.
Cara Mencairkan Daging Dari Kulkas
Ketika mendapati daging yang beku, jangan langsung mengolahnya dengan suhu panas. Menurut dr. Reisa dalam acara dr.OZ Indonesia, berikut adalah tiga cara yang tepat untuk mencairkan daging beku.
- Rendam daging beku dengan air biasa selama 30 menit. Jika belum juga mencair, ganti air rendamannya.
- Keluarkan daging dari freezer lalu pindahkan ke chiller. Namun, pastikan bahwa daging tidak disimpan selama lebih dari dua hari dalam chiller.
Jika daging sudah terlalu keras dan kedua cara tersebut tidak juga melunakkannya, Anda bisa memasukkan daging ke microwave. Namun, daging ini harus langsung diolah ya, tidak boleh dibiarkan di suhu ruangan.
Berapa Lama Batas Penyimpanan Daging dalam Kulkas?
Selama disimpan dalam suhu -18 derajat Celcius, daging kurban Anda bisa bertahan untuk 2–4 bulan. Namun, jika Anda sudah mencairkannya, segera olah daging tersebut dalam kurun waktu dua jam.
Daging yang sudah dicairkan sebaiknya tidak dimasukkan ke kulkas kembali. Pasalnya, daging tersebut mungkin sudah terkontaminasi bakteri.
Nah, itulah cara menyimpan daging kurban di kulkas, cara mencairkannya hingga batas waktu penyimpanan daging dalam kulkas yang tepat.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
Terkini
-
5 Rekomendasi Eye Mask Retinol untuk Atasi Kerutan di Sekitar Mata, Pas buat Usia 45-an
-
Puasa Syaban 2026 Jatuh pada Tanggal? Ketahui Jadwal, Niat dan Keutamaannya
-
8 Rekomendasi Merk Baju Lebaran Murah Sesuai Trend 2026, Harga Rp100 Ribuan
-
Kapan Libur Lebaran Anak Sekolah 2026? Ini Jadwal Lengkapnya
-
5 Rekomendasi Bantal Empuk untuk Lansia, Setara King Koil Versi Murah Meriah
-
7 Rekomendasi Eye Cream Untuk Hilangkan Kerutan di Bawah Mata Usia 40 Tahun
-
Serum Wajah Digunakan Setiap Hari, Ini Alasan Higienitas Tak Boleh Diabaikan
-
Resep Es Gabus yang Viral: Jajanan Jadul yang Kembali Hits
-
Ciri-Ciri Cowok Love Bombing, Belajar dari Kisah Cinta Gisella Anastasia
-
Ikrar Pelajar Indonesia Dibaca setelah Apa? Ini Susunan Upacara Bendera 2026