Suara.com - Ada-ada saja kelakuan dari seorang suami di Trenggalek, Jawa Timur dengan insial SN. Meski berstatus ISTI alias ikatan suami takut istri, SN buat ulah dengan menghabiskan uang miliknya untuk nyawer biduan dangdut.
SN kemudian mencari akal bulus agar tidak kena damprat istri. Ia pun mengaku sebagai korban begal. SN mengatakan jadi korban pembegalan di jalan raya Dongko, Trenggalek, Jawa Timur.
SN pun membuat laporan palsu ke pihak kepolisian agar sang istri tak memarahi dan mengasihaninya. Sayang rencana licik SN terbongkar.
Pihak kepolisian membongkar SN membuat laporan palsu sebagai korban begal. Menurut Kasatreskrim Polres Trenggalek AKP Zainul Abidin, motif SN membuat laporan palsu itu karena takut kena marah istri.
Menurut Zainul Abidin, SN mengaku kepada petugas memang uangnya habis untuk nyawer biduan dangdut tak hanya di satu tempat namun di beberapa tempat.
"Karena takut kemudian membuat cerita fiktif itu," kata Zainul Abidin seperti dikutip.
Ditambahkan oleh Zainul, saat SN membuat laporan, anggotanya sudah mencurigai karena informasi yang diberikan berbelit-belit. Selain itu SN juga berikan informasi yang tidak konsisten.
"Soalnya ceritanya janggal dan dalam kasus seperti itu memang korban dihadirkan ke lokasi," kata Zainul Abidin.
"Selama saya di sini (Trenggalek) belum pernah ada kasus pembegalan selain satu kejadian sebelum Pemilu kemarin," tambahnya.
Baca Juga: Apa Itu Elaelo? Situs Media Sosial yang Diklaim Jadi Pesaing Twitter atau X
SN kemudian akhirnya mengaku bahwa uang yang dimilikinya habis untuk nyawer biduan dangdut. Ia pun mengarang cerita karena takut dimarahi istri.
Mirisnya lagi, uang yang digunakan SN itu ternyata diminta sang istri untuk membeli pupuk.
Berita Terkait
-
Apa Itu Elaelo? Situs Media Sosial yang Diklaim Jadi Pesaing Twitter atau X
-
Khodam Viral di TikTok, Apa Maksudnya? Ramai Banyak Kreator Coba Terawang 'Penjagamu'
-
Tak Berkutik! Aksi Arogan Oknum Polisi Terobos Jalur Bus Berakhir Tragis
-
Sindir Raffi Ahmad? Kartika Putri Diremehkan Suami Saat Ingin Bikin Konten Viral di Eskalator Masjidil Haram
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
4 Parfum Aroma Powdery yang Wajib Kamu Coba, Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
Apakah Sunscreen Bisa Memutihkan Wajah? Cek Fakta dan Rekomendasi yang Layak Dicoba
-
5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
-
5 Sampo Terbaik untuk Menyamarkan Uban di Usia 50-an, Rambut Tampak Muda Kembali
-
Hari Ini Apakah Malam Jumat Kliwon? Intip Weton Kalender Jawa 14 November 2025
-
7 Bedak yang Bagus dan Tahan Lama untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp35 Ribuan
-
7 Tips Renovasi Rumah dengan Budget Terbatas, Strategi Cerdas untuk Hasil Maksimal
-
Bukan Keburukan, Laporkan Kebaikan Teman Justru Bisa Tingkatkan Empati Remaja
-
7 Parfum Aroma Mawar untuk Wanita Dewasa, Wangi Elegan dan Tahan Lama
-
Kenali Jenis Kulit: Tips Dokter Kulit untuk Mendapatkan Hasil Perawatan Ideal