Suara.com - Cut Beby Tsabina kini sudah resmi dinikahi salah satu Anggota DPR RI termuda Indonesia, Rizki Aulia Rahman Natakusumah. Pernikahan itu diselenggarakan dengan khidmat di Hotel Mulia, Jakarta, pada Minggu (23/6/2024).
Sejumlah pejabat tampak hadir, seperti Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono dan politisi Partai Gerindra Ahmad Muzani didapuk menjadi saksi nikah. Kemudian Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan juga ikut ambil bagian sebagai perwakilan keluarga Rizki Natakusumah.
Tentu hal ini tak lepas dari latar belakang keluarga suami Beby di bidang politik. Selain Rizki menjadi wakil rakyat, orangtuanya juga menjabat sebagai Bupati Pandeglang Banten.
Rizki sendiri dikenal memiliki riwayat pendidikan dan pekerjaan yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Rizki diketahui sebagai lulusan S1 dan S2 Universitas Nottingham Inggris. Rizki juga menjabat sebagai Komisaris Utama di beberapa tempat, seperti PT BPR Amal Bhakti Sejahtera, PT Rizki Cipta Beton, dan Yayasan Sohibul Barokah Walfadhilah.
Dengan latar belakang seperti itu, tak heran jika Rizki bisa memberikan mahar fantastis kepada Beby. Tak main-main, Rizki menikahi Beby dengan mas kawin 121 mayam emas atau setara dengan 402.93 gram emas, serta seperangkat alat salat.
Merujuk pada harga emas hari ini yang mencapai Rp1,357 juta per gram, maka total mas kawin emas dari Rizki untuk Beby saja mencapai Rp546,78 juta. Jelas ini bukan angka yang sepele, meski sepadan dengan latar belakang Beby yang tak kalah berkelas dari Rizki dan keluarganya.
Beby dikenal sebagai salah satu artis muda Indonesia yang jauh dari sensasi. Malah kehidupannya dipenuhi dengan prestasi, salah satunya dibuktikan dengan pendidikan tinggi yang ditempuhnya sampai ke Amerika Serikat.
Awalnya artis kelahiran 27 Oktober 2002 itu menamatkan pendidikan sampai setara jenjang SMA secara homeschooling. Beby kemudian melanjutkannya ke Jurusan Manajemen Jakarta International College, lalu diteruskan ke Universitas Western Michigan.
Keluarganya juga tampaknya bukan keluarga sembarangan. Meski tak terungkap apa pekerjaan ayah Beby, tetapi Teuku Darmawan diketahui memiliki sejumlah hobi mahal seperti berburu, menembak, dan moge Harley Davidson.
Baca Juga: Sah! Beby Tsabina Resmi Menikah dengan Anggota DPR RI Rizki Natakusumah
Sedangkan ibunda Beby, Linda Darmawan, adalah seorang mantan model di Aceh yang banyak menyabet prestasi. Kakak Beby, Teuku Atha, diketahui berprofesi sebagai seorang pengusaha muda sukses, sementara adik Beby kini sudah beranjak dewasa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif