Suara.com - Perdebatan antara Rhoma Irama dan Habib Bahar bin Smith menjadi sorotan akhir-akhir ini. Hal ini karena Habib Bahar bin Smith menilai pernyataan Rhoma Irama tentang keturunan nabi dinilai tidak benar alias fitnah.
Hal ini berawal dari pernyataan Rhoma Irama mengenai adanya seorang habib yang mengaku kalau keturunan Nabi Muhammad dijamin masuk surga meskipun berbuat maksiat. Ia mengaku, mendengar habib tersebut berucap hal itu saat usianya masih muda.
"Dia cerita saya kaget-kaget ini. Di antaranya yang masih saya ingat, hey itu kalau ada anak habib, walaupun dia mabuk-mabukan, walaupun dia pezina, pencuri, penjudi, jangan kate ape-ape, dia itu keturunan nabi, jangan disakiti, jangan diomelin, dia itu ahli surga," kata Rhoma Irama dikutip dari tayangan YouTube Rhoma Irama Official.
Sementara Habib Bahar bin Smith justru protes karena ucapan Rhoma Irama itu seakan memfitnah keturunan nabi atau habib. Pasalnya pernyataan tersebut membuat nama keturunan nabi atau habib itu menjadi rusak.
"Rhoma Irama ngomong doktrin para habaib, doktrin ba'alawi, habib itu pasti walaupun maksiat masuk surga. Woi Rhoma Irama jaga kau punya mulut, jangan suka fitnah," ucap Habib Bahar bin Smith.
Di sisi lain, protesnya Habib Bahar bin Smith itu membuat garis keturunannya menjadi dipertanyakan. Ia diminta untuk melakukan tes DNA agar bisa membuktikan kalau dirinya adalah benar keturunan Nabi Muhammad SAW.
Lantas benarkah keturunan Nabi Muhammad SAW dijamin masuk surga?
Perkara hal ini sempat dijelaskan oleh Ustaz Abdul Somad. Dalam video di kanal Youtubenya, ia menjelaskan kalau tidak ada hubungannya keturunan Nabi Muhammad SAW dengan jaminan masuk surga. Hal ini dijelaskan dalam hadis mengenai perumpamaan Fatimah binti Muhammad yang jika mencuri, maka ia juga mendapat hukuman yang seharusnya.
“Seandainya Fatimah anak Muhammad mencuri, aku yang akan memotong tangannya,” kata Ustaz Abdul Somad.
Baca Juga: Kenang Momen Dimarahi Rhoma Irama, Inul Daratista Gemetar hingga Nyaris Pingsan
Dari hadis tersebut bermakna kalau seseorang yang keturunan Nabi Muhammad SAW juga mendapatkan hukuman yang berlaku. Sementara itu, menurutnya saat ini ada beberapa habib yang jika dijumpai dicium tanganya. Ustaz Abdul Somad mengatakan, alasan cium tangan sendiri itu berdasarkan ilmu agama yang dimilikinya.
“Kenapa ustaz cium tangan Habib Umar di Istiqlal kemarin? Bukan karena beliau keturunan silsilah Nabi Muhammad SAW, tapi karena beliau berilmu, beramal, saleh, maka dia punya keutamaan di hadapan Allah di pandangan manusia,” jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Dari Hobi Jadi Profesi: Cara Wonder Voice of Indonesia Cetak Talenta Voice Over Profesional
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng