Suara.com - Angelina Sondakh mengantarkan putra semata wayangnya, Keanu Massaid masuk summer camp sepak bola di Barcelona, Spanyol. Keanu rupanya punya mimpi jadi pemain bola profesional untuk membuat bangga mendiang sang ayah, Adjie Massaid.
Yuk intip potret Angelina Sondakh dan Keanu Massaid di Barcelona berikut ini.
1. Keanu Ikut Summer Camp Sepak Bola
Inilah momen Angelina Sondakh bersama Keanu Massaid sudah berada di bandara untuk terbang ke Barcelona, Spanyol. Aktris yang akrab disapa Angie ini mengatakan akan berada di Barcelona selama 2 minggu.
"Ini adalah langkah besar bagi Keanu, dan kami bersyukur banget untuk kesempatan ini," kata Angie dalam unggahan Instagram pada 25 Juni lalu.
Tak ketinggalan, Angie pun minta doa agar perjalanannya bersama Keanu diberi kelancaran.
2. Mirror Selfie Dulu
Kalau ini adalah mirror selfie Angie dan Keanu yang sudah sampai di Barcelona. Dalam unggahannya, aktris 46 tahun ini mengaku tak sabar menemani perjalanan Keanu dan membuat kenangan manis di sana.
3. Cobain Hidangan Khas Spanyol
Pertama kali yang dilakukan Angie dan Keanu adalah mencoba hidangan khas Spanyol di Barcelona. Angie mengatakan akan jalan-jalan sebelum summer camp sepak bola Keanu dimulai untuk beberapa hari ke depan.
4. Sarapan Sebelum Aktivitas
Nah kalau ini adalah foto Angie dan Keanu menikmati sarapan di Barcelona. Angie mengatakan akan kembali berpetualang dengan Keanu di Barcelona. Dia juga bahkan minta rekomendasi aktivitas dan tempat seru yang ada di sana.
5. Jadi Turis
Angie tak melewatkan kesempatan jadi turis di Barcelona. Dia sempat pamer beberapa pose ketika berada di jalanan Barcelona. Angie bersyukur karena berada di Barcelona yang banyak karya besar dari arsitektur favoritnya, Antoni Gaudi.
Baca Juga: Ingin Belanja Pakai Uang Sendiri di Barcelona, Keanu Massaid Ungkap Sumber Pendapatannya
6. Difoto Fotografer Lokal
Gak kalah dari sang ibu, Keanu Massaid juga sempat pose-pose kece. Angie rupanya pakai jasa fotografer lokal untuk mengabadikan potret ganteng Keanu Massaid ini.
Dalam kolom komentar, tak sedikit warganet terpana dengan ketampanan Keanu yang plek-ketiplek mendiang Adjie Massaid.
7. Pose Angelina Sondakh
Angelina Sondakh juga memamerkan beberapa pose ketika dijepret oleh fotografer lokal di Barcelona. Gak bisa dipungkiri, Anggie yang pernah jadi Putri Indonesia ini memang jago banget pose.
Kontributor : Trias Rohmadoni
Berita Terkait
-
Potret Terbaru Keanu Massaid di Barcelona, Zahwa Sebut Adiknya Mirip Papa Adjie: Angelina Sondakh Sampai Terharu
-
Ingin Belanja Pakai Uang Sendiri di Barcelona, Keanu Massaid Ungkap Sumber Pendapatannya
-
Mantan Putri Indonesia, Pesona Angelina Sondakh Pemotretan di Barcelona Banjir Pujian
-
Keanu Massaid Pernah Tak Bisa Beli Sepatu Bola Impian Gegara Harganya Mahal, Publik Ikut Terharu
-
Cerita Angelina Sondakh Tahan Keanu Massaid Ikuti Sekolah Bola di Barcelona: Aku Selalu Ingat Mas Adjie...
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!
-
7 Tempat Wisata Viral di Bondowoso yang Paling Hits, View Indah Cocok Buat Healing