Suara.com - Teka-teki acara Gilga Sahid dan Happy Asmara akhirnya terungkap. Sesuai dugaan publik, Happy Asmara memang menggelar acara lamaran sekaligus akad nikah pada 22 Juni 2024.
Acara Gilga dan Happy Asmara digelar secara intim di Gedung Trending #1 milik keluarga mempelai perempuan di Kediri, Jawa Timur. Beberapa hari berlalu, foto-foto dari acara keduanya pun mulai diungkap.
Kekinian ada MUA (Make Up Artist) Melaty Yasin yang membagikan foto situasi pernikahan Happy Asmara dan Gilga Sahid. Ia terpantau mengunggah potret ketika merias Happy Asmara.
Foto tersebut diunggah oleh Melaty Yasin melalui Instagram pribadinya, melatyjasinne. Foto yang dipilih berasal dari makeup Happy Asmara untuk akad nikah.
Happy Asmara yang sudah mengenakan busana akad serba putih terlihat anteng dirias oleh sang MUA. Pelantun hits "Rungkad" itu memilih riasan yang tidak terlalu tebal untuk momen bahagianya.
"Ini dia wanita yang sering kali di intip mas @gilgasahidh , dan di bilang ayuneeee bojoku.. heheee," tulis Melaty Yasin untuk mengiringi foto Happy Asmara, dilansir pada Senin (1/7/2024).
Tentu saja unggahan tersebut mengundang atensi netizen. Mereka langsung menyerbu unggahan tersebut dengan beragam komentar bernada pujian untuk makeup Happy Asmara ketika akad nikah.
"Padahal dia sering makeup-an tapi pas di-makeup pengantin ini bener-bener mangklingi, aura pengantinnya kelihatan," komentar netizen. "Benar lho, beda vibesnya," tulis netizen lain. "Aura pengantinnya masya allah, dua-duanya sama-sama kelihatan seger," pungkas yang lain.
Sementara itu, Happy Asmara mendapat banyak seserahan dari Gilga Sahid ketika menikah kemarin. Tak main-main, seserahan tersebut berasal dari berbagai merek ternama, seperti Dior hingga Chanel.
Baca Juga: Pantas Gilga Enteng Kasih Seserahan Tas Mewah untuk Happy Asmara, Ternyata Segini Tarif Manggungnya
Salah satu seserahan dari Gilga Sahid adalah tas Chanel seri Classic Mini Flap Handbag. Di laman resmi Chanel, harga tas ini mencapai USD5.200 atau jika dikonveriskan setara dengan Rp85 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Bikin Deddy Corbuzier dan Sabrina Debat, Begini Hukum Nafkah untuk Istri yang Bekerja
-
5 Rekomendasi Mascara Waterproof Mulai Rp 30 Ribuan: Anti Luntur dari Hujan, Keringat, dan Air Mata
-
Apa Zodiak yang Paling Red Flag? Ini 6 Tips Jitu untuk Menghadapi Mereka
-
5 Potret Terbaru Diana Pungky, Wajah Awet Muda di Usia Setengah Abad Lebih
-
Kisah Tragis Junko Furuta, Remaja Jepang yang Menjadi Korban Kekerasan dan Pembunuhan
-
7 Parfum Pria Murah Wangi Segar dan Tahan Lama, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Shio Paling Hoki Finansial 6 November 2025: Kelinci, Kambing hingga Ular Panen Rezeki
-
Biodata dan Agama Nessie Judge, Dikecam Akibat Pajang Foto Junko Furuta di Konten YouTube
-
Cari Eyeshadow Palette 3 Warna Selain Pinkflash? Ini 7 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
Promo Superindo Hari Ini 6 November 2025: Diskon Daging, Buah & Minyak Goreng