Suara.com - Membaca niat merupakan salah satu syarat sholat dianggap sah. Ini merupakan aturan bagi seluruh umat muslim, tidak terkecuali warga Muhammadiyah. Namun, adakah aturan khusus yang membedakan bacaan niat sholat subuh untuk Muhammadiyah? Berikut ulasannya.
Aturan bacaan sholat lima waktu sendiri merupakan ajaran yang disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW. Namun, dalam penerapannya, ternyata memang ada beberapa perbedaan antara Muhammadiyah dan NU. Sebagai contoh, warga Muhammadiyah yang tidak membaca qunut. Jika hal tersebut bisa terjadi, bagaimana dengan aturan niatnya?
Niat Sholat Subuh Muhammadiyah
Secara umum, tidak ada bacaan yang membedakan niat jamaah Muhammadiyah dengan masyarakat lainnya. Berikut adalah niat sholat subuh jamaah Muhammadiyah.
أُصَلِّى فَرْضَ الصُّبْح رَكَعتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى
“Usholli fardha shubhi rak’ataini mustaqbilal qiblati adaa`an lillaahi ta’aala”.
Artinya: Saya berniat sholat fardu Subuh, dua rakaat, menghadap kiblat, tepat waktu karena Allah Ta’ala.
Hanya saja, mengutip dari laman An-Nur, sampai saat ini tidak ada anjuran untuk melafalkan niat. Ini artinya, Anda boleh membaca niat di dalam hati saja. Aturan ini didasarkan pada ketiadaan dalil atau peristiwa di mana para sahabat Nabi melihat Nabi Muhammad SAW melafalkan niat sholat.
“bila kamu hendak menjalankan shalat, maka bacalah “Allahu Akbar” dengan ikhlas niatmu karena Allah seraya mengangkat kedua belah tanganmu sejurus bahumu, mensejajarkan ibu jarimu pada daun telingamu.”.
Namun, Muhammadiyah tetap mewajibkan niat sholat subuh. Sebab, hal ini sudah tertulis di dalam surah Al-Bayyinah ayat 5 berikut.
Baca Juga: Daftar Lengkap 5 Universitas Baru Muhammadiyah, Totalnya Jadi 163 Kampus
وَمَآ اُمِرُوْٓا اِلَّا لِيَعْبُدُوا اللّٰهَ مُخْلِصِيْنَ لَهُ الدِّيْنَ ەۙ حُنَفَاۤءَ وَيُقِيْمُوا الصَّلٰوةَ وَيُؤْتُوا الزَّكٰوةَ وَذٰلِكَ دِيْنُ الْقَيِّمَةِۗ ٥
wa mâ umirû illâ liya‘budullâha mukhlishîna lahud-dîna ḫunafâ'a wa yuqîmush-shalâta wa yu'tuz-zakâta wa dzâlika dînul-qayyimah
Artinya: Mereka tidak diperintah kecuali untuk menyembah Allah dengan mengikhlaskan ketaatan pada-Nya lagi hanif (istiqomah), melaksanakan shalat, dan menunaikan zakat. Itulah agama yang lurus.
“Sesungguhnya (sahnya) amal itu tergantung pada niatnya dan seseorang akan mendapatkan sesuai dengan apa yang diniatkannya.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).
Masih dari laman yang sama, hal itu memang berbeda dari ajaran Nahdhatul Ulamaa (NU) yang menganjurkan jemaahya melafalkan niat menjelang takbiratul ihram.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!