Jika situasinya segenting itu, diperbolehkan untuk mengganti sholat Jumat dengan sholat dhuhur saja di rumah secara mandiri. Hukum diperbolehkan mengganti sholat jumat dengan sholat dhuhur berdasarkan pada hadist riwayat Abu Daud, Nabi Muhammad saw bersabda, "Barang siapa yang mendengar azan wajib baginya sholat berjamaah di masjid, kecuali ada uzur. " Para sahabat bertanya, " Apa yang dimaksud dengan uzur?" Rasulullah menjawab, "Ketakutan atau sakit."
Dengan demikian, dalam keadaan sakit, seseorang juga tidak diwajibkan untuk berangkat sholat berjamaah ke masjid, termasuk sholat jumat. Para ulama mazhab syafi'i bersepakat bahwa sakit menggugurkan kewajiban melaksanakan sholat Jumat di masjid. mam Al-Mutawalli berkata, "Orang yang terkena diare berat juga tidak wajib shalat Jumat, bahkan jika dia tidak mampu menahan diarenya, maka haram baginya shalat berjamaah di masjid karena akan menyebabkan masjid menjadi najis."
Keutamaan Sholat Jumat
Sholat Jumat memiliki banyak keutamaan bagi umat Islam. Pelaksanaan sholat Jumat sendiri dikerjakan pada hari paling agung dalam sepekan. Di samping itu, berbeda dengan sholat fardhu, dalam sholat Jumat akan disertai dengan khutbah dengan tema beragam yang menambah kesadaran akan keimanan kepada Allah Swt.
Keutamaan sholat Jumat dijelaskan dalam Qs. Al Jumu'ah: 9, sudah disebutkan di atas, bunyi firman Allah mengenai sholat Jumat tersebut adalah sebagai berikut:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا إِذَا نُودِيَ لِلصَّلَاةِ مِنْ يَوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا إِلَى ذِكْرِ اللَّهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ذَلِكُمْ خَيْرٌ لَكُمْ إِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُونَ
Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum’at, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui. (QS. Al Jumu’ah: 9)
Karenanya bagi seseorang yang segera melaksanakan ibadah sholat Jumat ketika sudah tiba waktu untuk melaksanakannya akan mendapatkan beragam keutamaan seperti berikut ini:
1. Dosa-dosa dihapuskan oleh Allah Swt.
Hadis riwayat muslim menyebutkan sholat lima waktu dan sholat jumat dapat menghapuskan dosa-dosa yang kita perbuat setiap harinya. Berikut bunyi hadist riwayat muslim tersebut,
الصَّلاَةُ الْخَمْسُ وَالْجُمُعَةُ إِلَى الْجُمُعَةِ كَفَّارَةٌ لِمَا بَيْنَهُنَّ مَا لَمْ تُغْشَ الْكَبَائِرُ
Baca Juga: Ingin Puasa Seperti Setahun Penuh? Ini Jadwal Lengkap Puasa Ayyamul Bidh Juli 2024
Sholat lima waktu dan Jumat yang satu ke Jumat yang berikutnya dapat menghapuskan dosa di antara keduanya selama tidak dilakukan dosa besar. (HR. Muslim)
2. Memperoleh pahala besar senilai pahala kurban
Melaksanakan sholat jumat juga memungkinkan seseorang memperoleh pahala sebesar dan senilai pahala melaksanakan kurban. Hadist riwayat Bukhari dan muslim menyatakan sebagai berikut;
يَوْمَ الْجُمُعَةِ غُسْلَ الْجَنَابَةِ ثُمَّ رَاحَ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَدَنَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الثَّانِيَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَقَرَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الثَّالِثَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ كَبْشًا أَقْرَنَ وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الرَّابِعَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ دَجَاجَةً وَمَنْ رَاحَ فِي السَّاعَةِ الْخَامِسَةِ فَكَأَنَّمَا قَرَّبَ بَيْضَةً فَإِذَا خَرَجَ الْإِمَامُ حَضَرَتْ الْمَلَائِكَةُ يَسْتَمِعُونَ الذِّكْرَ
Barangsiapa mandi pada hari Jumat sebagaimana mandi jinabat, lalu berangkat menuju masjid, maka dia seolah berqurban dengan seekor unta. Barangsiapa yang datang pada saat kedua maka dia seolah berqurban dengan seekor sapi. Barangsiapa yang datang pada saat ketiga maka dia seolah berqurban dengan seekor kambing yang bertanduk. Barangsiapa yang datang pada saat keempat maka dia seolah berqurban dengan seekor ayam. Dan barangsiapa yang datang pada sat kelima maka dia seolah berqurban dengan sebutir telur. Dan apabila imam sudah keluar (menyampaikan khutbah), maka para malaikat hadir mendengarkan dzikir (khuthbah tersebut). (HR. Bukhari dan Muslim)
3. Setiap langkah kakinya dihitung sebagai ibadah selama setahun
Hadist riwayat Tirmidzi, menyebutkan sebagai berikut:
يَوْمَ الْجُمُعَةِ وَغَسَّلَ ، وَبَكَّرَ وَابْتَكَرَ ، وَدَنَا وَاسْتَمَعَ وَأَنْصَتَ ، كَانَ لَهُ بِكُلِّ خُطْوَةٍ يَخْطُوهَا أَجْرُ سَنَةٍ صِيَامُهَا وَقِيَامُهَا
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Intip Rumah Masa Depan Pratama Arhan: Bak Museum Pribadi Penuh Trofi dan Deretan Jersey
-
Kisi-Kisi CAT Tes Petugas Haji 2026, Apa Saja Materi yang Wajib Dipelajari?
-
3 Sunscreen Brand Tiongkok Terbaik untuk Kulit dengan Harga Terjangkau
-
Pinkfong Baby Shark Run 2025 Hyundai dan Dipha Barus: Lebih 1.600 Orang Tua dan Anak Berpartisipasi
-
Apakah Malam Perlu Pakai Sunscreen? Ini Kesalahan yang Sering Dilakukan Banyak Orang
-
5 Rekomendasi Stroller Bayi Lipat Under Rp250 Ribuan, Cocok Dibawa saat Motoran
-
Promo Superindo Hari Ini: Cek Katalog Super Hemat 26 November 2025 Beras hingga Daging
-
Apakah Boleh Pakai Toner Eksfoliasi Setiap Hari?
-
Indomaret Jual Bedak Apa Saja? Ini 5 Rekomendasi yang Murah dan Bagus
-
6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith