Suara.com - Sholat Jumat merupakan ibadah wajib bagi muslim laki-laki. Ibadah sholat Jumat dilaksanakan setiap hari Jumat pada waktu sholat dzuhur. Beberapa orang bisa saja melewatkan waktu tersebut karena suatu alasan tak terhindarkan, tetapi bolehkah sholat Jumat diganti sholat dzuhur?
Hukum melaksanakan sholat Jumat adalah fardu 'ain. Hadist riwayat Abu Daud menerangkan bahwa Sholat Jumat adalah kewajiban bagi setiap muslim dengan berjamaah, kecuali (tidak diwajibkan) atas empat orang yaitu budak, wanita, anak kecil, dan orang sakit.
Sholat Jumat juga wajib dilaksanakan secara berjamaah, tidak boleh dilaksanakan sendiri di rumah masing-masing. Namun sholat Jumat bisa saja tidak dapat dilaksanakan oleh seseorang karena suatu alasan, misalnya karena wabah corona, orang-orang tidak diijinkan untuk keluar rumah untuk menghindari penularan. Seperti yang sudah diungkapkan oleh hadist riwayat di atas, seorang pria boleh tidak melaksanakan sholat Jumat jika ia sakit.
Hukum Pria yang Meninggalkan Sholat Jumat
Mungkin ada yang risau, apa hukum pria yang meninggalkan sholat Jumat?
Sholat Jumat merupakan ibadah sholat yang menggantikan sholat dzuhur pada hari tersebut. Ibadah ini wajib dilaksanakan oleh pria muslim yang tidak memiliki alasan syar'i untuk meninggalkan sholat Jumat. Maka, jika ada yang meninggalkan sholat Jumat dengan sengaja adalah dosa besar.
Allah swt juga berfirman,
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوٓا۟ إِذَا نُودِىَ لِلصَّلَوٰةِ مِن يَوْمِ ٱلْجُمُعَةِ فَٱسْعَوْا۟ إِلَىٰ ذِكْرِ ٱللَّهِ وَذَرُوا۟ ٱلْبَيْعَ ۚ ذَٰلِكُمْ خَيْرٌ لَّكُمْ إِن كُنتُمْ تَعْلَمُونَ
Artinya: "Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan sholat Jumat, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui." (QS. Al Jumuah:9).
Firman Allah Swt tersebut di atas ditegaskan oleh Nabi Muhamamd saw. Rasul bersabda,
Baca Juga: Ingin Puasa Seperti Setahun Penuh? Ini Jadwal Lengkap Puasa Ayyamul Bidh Juli 2024
مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللهِ وَاليَوْمِ الآخِرِ فَعَلَيِهِ الجُمُعَةُ يَوْمُ الجُمُعَةِ إِلاَّ مَرِيْضًا أَوْ مُسَافِرًا أَوْ امْرَأَةً أَوْ صَبِيًّا أَوْ مَمْلُوْكًا
Artinya: “Barangsiapa beriman kepada Allah dan hari akhir, wajib baginya shalat Jumat pada hari Jumat, kecuali orang yang sakit, musafir, kaum wanita, anak-anak dan budak.” (HR. Daruquthni).
Nabi Muhammad saw juga mengatakan,
مَنْ تَرَكَ ثَلَاثَ جُمَعٍ تَهَاوُنًا بِهَا طَبَعَ اللَّهُ عَلَى قَلْبِهِ(وصححه الشيخ الألباني في ” صحيح الجامع)
Artinya: “Siapa yang meninggalkan sholat Jumat sebanyak tiga kali dengan meremehkannya, maka Allah tutup hatinya.” (HR. Al-Albany)
Oleh karenanya, ketika waktu shalat Jumat tiba, umat Islam pria wajib bersegera datang ke masjid untuk melaksanakan sholat Jumat berjamaah.
Dalil mengganti Sholat Jumat dengan Sholat Dhuhur
Para ulama sepakat bahwa mengganti sholat Jumat dengan sholat Dhuhur diperbolehkan. Hukum mengganti sholat Jumat dengan sholat Dhuhur adalah mubah. Akan tetapi, harus disertai dengan alasan yang jelas seperti karena ancaman wabah pandemic sehingga tidak bisa menjalani ibadah sholat jumat berjamaah karena harus isolasi mandiri di rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
-
Biodata dan Agama Hesti Purwadinata, Diancam usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Momen Aurelie Moeremans Hapus Tato Bikinan Bobby yang Membuatnya Gagal Ikut Puteri Indonesia
-
Cara Mencuci Sepatu Kanvas Putih, Kinclong seperti Pertama Beli
-
5 Sepatu Running Sekelas Asics Novablast Versi Murah, Cushion Nyaman dan Empuk
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi