Suara.com - Baru-baru ini, keakraban Angelina Sondakh dengan adik iparnya, Lucyana Massaid, menuai perhatian publik. Misalnya ketika Angie dan Lucyana berfoto di acara pernikahan Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid.
“Merayakan momen bersama adik iparku tercinta @dj.lucyana! Alhamdulillah, kami berhasil memotret momen menyenangkan dan candid ini. Enggak tahan buat minjem backdrop cakep ini untuk berfoto sebentar,” begitulah caption yang dituliskan Angie di Instagram-nya, dikutip pada Jumat (2/8/2024).
Potretnya yang menawan bersama Angie membuat sosok Lucyana turut menyita perhatian, apalagi karena istri Mudjie Massaid itu ternyata memiliki profesi yang tidak kalah mentereng dibandingkan kakak iparnya. Seperti apa?
Profil dan Pekerjaan Lucyana Massaid
Sesuai namanya, Lucyana Massaid yang memiliki akun Instagram dengan username@/dj.lucyana itu berprofesi sebagai disk jockey (DJ). Lucyana resmi dinikahi oleh Mudjie Massaid pada Minggu (27/11/2022).
Ditelusuri dari berbagai sumber, Lucyana sudah menekuni profesi sebagai DJ sejak tahun 2016. Sejumlah prestasi sudah pernah ditorehkan Lucyana selama menjadi DJ, termasuk memasuki jajaran Top 100 DJ di DJanes.
Sebagai seorang DJ, Lucyana sudah melanglang ke berbagai daerah Tanah Air, termasuk Kota Palu dan Kota Manado. Tidak sendirian, Lucyana manggung bersama dua orang lain yang tergabung dalam grup The Aliens. Selain itu, Lucyana juga pernah berkolaborasi dengan musisi legendaris Fariz RM.
Lucyana dan Mudjie yang berbeda usia 10 tahun itu mulai go public pada Juli 2022. Pengumuman itu disampaikan tak lama setelah Angelina Sondakh membantah adanya hubungan spesial antara dirinya dengan Mudjie. Lalu beberapa bulan setelahnya, tepatnya pada 27 November 2022, Lucyana dan Mudjie meresmikan pernikahan mereka.
Itu tadi informasi mengenai profil dan pekerjaan Lucyana Massaid yang telah menjadi adik ipar Angelina Sondakh. Meskipun sibuk sebagai seorang DJ, Lucyana tetap menyempatkan diri untuk menghadiri rangkaian acara pernikahan keponakannya, Aaliyah Massaid.
Baca Juga: Hati Angelina Sondakh Hancur, Keanu Massaid: Kenapa Aku Fatherless dan Motherless?
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Promo Pesta Awal Tahun 2026 di Indomaret, Diskon Besar-besaran Hingga 50 Persen
-
7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal