Suara.com - Angelina Sondakh baru-baru ini mengungkap pertanyaan putranya, Keanu Massaid yang paling membuat hatinya hancur. Pertanyaan Keanu ini terkait mendiang sang ayah, Adjie Massaid.
Momen ini terjadi saat Angie, sapaan Angelina Sondakh, menjadi bintang tamu di sebuah acara televisi. Kala itu, Angie ditanya oleh host mengenai pertanyaan dari Keanu yang paling sulit dijawabnya.
"Apa pertanyaan paling sulit yang dikeluarkan Keanu yang berhubungan sama ayahnya yang ditanyakan ke mbak Angie?" tanya pembawa acara seperti dikutip Suara.com dari akun YouTube TRANS TV Official, Jumat (2/8/2024).
Ibu sambung Aaliyah Massaid dan Zahwa Massaid ini pun mengungkap pertanyaan Keanu soal fatherless dan motherless. Ternyata, Keanu sempat merasa tidak memiliki ayah dan ibu.
"Kalau ke aku (pertanyaan) yang pertama dia bilang adalah, 'Kenapa ya kok aku fatherless (tidak memiliki bapak) dan motherless (tidak memiliki ibu)?' Waktu itu aku di dalem (penjara)," curhat Angie.
Bukan tanpa sebab Keanu merasakan hal itu. Pasalnya, sang Ayah, Adjie Massaid meninggal dunia saat ia berusia 2 tahun. Kemudian baru setahun ditinggal ayahnya untuk selama-lamanya, Keanu kembali ditinggal sang ibu selama 10 tahun.
Hal ini terjadi saat Angelina Sondakh divonis 10 tahun penjara karena kasus korupsi. Situasi tersebut membuat Keanu harus berpisah dengan sang ibu di usia belia selama satu dekade.
Mengingat kembali pertanyaan Keanu yang merasa tidak punya orang tua, Angie hanya bisa menangis.
"Dan begitulah, jangan nangis lagi lah. Ya Allah aku tuh cengeng banget ini matanya," ucap Angie sambil menghapus air matanya.
Baca Juga: Biasa Tampak Tegar, Zahwa Nangis Sesenggukan di Makam Adjie Massaid, Publik: Rapuh tapi Tak Berisik
Meski demikian, Angie mengaku bersyukur Keanu memiliki sosok Mudjie Massaid, adik dari Adjie Massaid. Pasalnya, kehadiran Mudjie cukup membantu perasaan Keanu dalam mendapatkan figur seorang ayah.
"Jadi ya karena aku tahu Keanu itu yang paling sedikit menghabiskan waktu dengan Daddy-nya, dengan almarhum, jadi baiknya Allah ada om Mudjie (Massaid), sehingga om Mudjie bisa menetralkan perasaan-perasaannya," kata Angelina Sondakh.
Cerita Angelina Sondakh itu langsung ramai membuat warganet iba. Mereka menuliskan beragam komentar dukungan hingga pujian terhadap ibu mertua Thariq Halilintar tersebut.
"Mbak Angie memang hatinya lembut, ciri-cirinya gampang nangis. Hatinya pasti baik mudah mendengar nasehat orang lain," puji warganet.
"Keanu kalau dari samping mirip banget Almarhum mas Adjie Masaid," ungkap warganet.
"Masya Allah, tambah nge fans dengan mbak Angie, kata-katanya selalu berisi nasehat," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Biasa Tampak Tegar, Zahwa Nangis Sesenggukan di Makam Adjie Massaid, Publik: Rapuh tapi Tak Berisik
-
Photoshoot Angelina Sondakh dan Lucyana Massaid di Nikahan Aaliyah Jadi Sorotan
-
Alasan Suami Geni Faruk Sebut Nama Angelina Sondakh Setiap Sholat
-
Angelina Sondakh Kaget Anofial Asmid Sebut Namanya Tiap Salat, Langsung Tulis 5 Paragraf Buat Geni Faruk
-
Pecah Tangis Angelina Sondakh Lihat Keanu Tiru-Tiru Gaya Adjie Massaid: Kenapa Bisa Sama Banget?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Terpopuler: Latar Belakang Suami Boiyen yang Mentereng, Bedak Padat Awet untuk Kondangan
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini