Suara.com - Sus Rini seolah tak pernah kehabisan ide untuk mendandani Rayyanza Malik Ahmad dan bocil di Andara. Untuk momen 17-an misalnya, Sus Rini totalitas merancang baju bertema merah putih untuk anak-anak Andara.
Kehebohan Sus Rini merancang baju 17-an terekam dalam vlog YouTube RANS Entertainment yang tayang pada Jumat (16/8/2024). Sus Rini membuat baju tersebut untuk fashion show di Hari Kemerdekaan.
Awalnya, Sus Rini membuat desain baju dengan berbagai model. Kemudian desain itu ditunjukkan kepada anak-anak Andara untuk mereka pilih. Setelahnya, baru Sus Rini membuat satu per satu baju tersebut dari plastik.
"Saya gambar dulu, terus dia milih mau yang mana. Terus ternyata Uney (Zunaira anak Syahnaz Sadiqah) pilih yang ini. Ini Rayyanza, ini topinya. Ini Ansara (anak Caca Tengker)," kata Sus Rini, dilansir pada Minggu (18/8/2024).
"Semoga bisa kayak Ivan Gunawan. Semoga bisa menjadi stylist kayak Wanda Hara. Kalau saya kan versi anak-anaknya," imbuh pengasuh Rayyanza tersebut.
Dalam tayangan tersebut juga ditunjukkan keuletan Sus Rini dalam membuat baju untuk Rayyanza dan para sepupu serta anak karyawan RANS lain. Ia tak ragu untuk merangkai satu per satu plastik hingga menjadi sebuah baju yang cantik.
Momen Sus Rini antuasias membuat baju 17-an kemudian menjadi viral setelah dibagikan ke TikTok oleh akun bernama itsyourneeds.ind. Banyak netizen yang memuji Sus Rini atas kreativitasnya.
"Sus Rini serba bisa woy," kata netizen. "Sus Rini sungguh berbakat," puji yang lain. "Sus serba bisa ini mah. Jadi Sus oke, jadi coach gym oke, jadi jendera juga oke, sekarang merembet jadi designer anak-anak juga oke. Menyala Sus Rini," tulis lainnya.
"Lengah dikit, Sus buka butik," celetuk netizen. "Gerak dikit jadi Wanda Hara," timpal netizen. "Ini terlalu hebat untuk ukuran Sus sih, ada desain sama ukuran. Terus hasilnya rapi dan bagus," puji netizen. "Sus Rini bentar lagi naik jabatan jadi fashiion stylist bocil Andara," imbuh lainnya.
Baca Juga: Berapa Gaji Pengasuh Rayyanza? Sus Rini Serba Bisa Bikin Kostum untuk Anak-anak Andara
Selain baju, Sus Rini juga menghias sepeda Rayyanza dengan tema Lightning McQueen dari film "Cars". Semuanya dilakukan sendiri oleh Sus Rini demi memenuhi keinginan Rayyanza yang sangat suka dengan Lightning McQueen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas