Suara.com - Eks Menteri Perikanan dan Kelautan, Susi Pudjiastuti, ikut mengomentari ribut-ribut pesawat jet pribadi Gulfstream G650ER yang diduga digunakan oleh Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dalam perjalanan ke Amerika Serikat.
Susi Pudjiastuti membongkar harga pesawat jet tersebut sangat fantastis dan jauh lebih mahal dibandingkan dengan pesawat komersial yang digunakan oleh maskapainya, Susi Air.
Menurut Susi, harga pesawat Gulfstream G650ER itu setara dengan 40 pesawat komersil jenis Cessna Caravan yang dimiliki oleh Susi Air.
"Harga pesawat Gulfstream G650ER bisa beli 40 pesawatnya Susi Air," ujar Susi dalam komentarnya terkait cuitan Pengamat Penerbangan Alvin Lie, Jumat (23/8/2024).
Gulfstream G650ER dikenal sebagai salah satu jet pribadi termahal di dunia. Susi membandingkan bahwa harga satu pesawat jenis tersebut jauh melampaui harga armada Susi Air.
Dalam armada Susi Air, terdapat 32 pesawat jenis Cessna Caravan, yang masing-masing bernilai sekitar 2,3 juta dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp 32 miliar. Berdasarkan perhitungan Susi, harga Gulfstream G650ER diperkirakan mencapai lebih dari Rp 1,2 triliun.
Lantas, siapa Susi Pudjiastuti?
Susi Pudjiastuti dikenal publik sejak jadi Menteri Kelautan dan Perikanan (2014-2016). Dia lahir di Pangandaran, Jawa Barat, pada 15 Januari 1965.
Meski hanya berijazah Sekolah Menengah Pertama (SMP), Susi mampu membuktikan bahwa pendidikan formal bukanlah satu-satunya jalan menuju sukses.
Susi memulai kariernya sebagai pengusaha ikan di Pangandaran dengan mendirikan PT ASI Pudjiastuti Marine Product pada tahun 1996. Berkat keuletannya, bisnis ini berkembang pesat dari skala lokal hingga nasional.
Namun, Susi menghadapi kendala dalam mengangkut hasil ikannya dengan cepat, yang kemudian mendorongnya untuk mendirikan perusahaan penerbangan Susi Air pada tahun 2004.
Susi Air kini mengoperasikan 50 pesawat berbagai jenis, termasuk Cessna Grand Caravan dan Pilatus PC-06 Porter, dengan 179 pilot, sebagian besar di antaranya adalah pilot asing.
Keberhasilan Susi dalam bisnis aviasi ini turut mengantarkannya menjadi salah satu pengusaha wanita paling berpengaruh di Indonesia.
Tahun 2014, Susi Pudjiastuti diangkat menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Salah satu langkah fenomenalnya adalah kebijakan penenggelaman kapal-kapal nelayan asing yang beroperasi secara ilegal di perairan Indonesia.
Langkah ini bertujuan untuk memberantas pencurian ikan oleh kapal asing dan meningkatkan pendapatan negara dari sektor perikanan.
Tag
Berita Terkait
-
Benteng Terakhir Pesisir: Mengapa Zona < 1 Mil Harus Dilindungi Total
-
Susi Pudjiastuti Minta Wamenag Laporkan Gus Elham ke Polisi, Netizen Setuju
-
Biodata dan Pendidikan Susi Pudjiastuti yang Desak Kapolri Tangkap Gus Elham
-
Kasus Gus Elham: Berapa Ancamam Hukuman Penjara Pelecehan Seksual Anak?
-
Eks Menteri Ikut Geram Gus Elham Cium-cium Bocil: Tangkap dan Hukum, Pak Kapolri!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota