Suara.com - Teka-teki soal identitas asli aktivis Iqbal Ramadhan akhirnya terungkap usai sang ibu, politikus Machica Mochtar tampil di publik untuk menjemput sang anak yang sempat ditahan di Polda Metro Jaya pada Jumat (23/08/2024) lalu.
Kehadiran Machica Mochtar tersebut pun mengejutkan publik lantaran banyak yang tidak mengetahui bahwa sang putra adalah seorang aktivis.
Terlebih lagi, Iqbal pun diketahui merupakan anak dari hasil pernikahan siri Machica Mochtar.
Penyanyi lawas ini pun diketahui sudah pernah menikah dua kali, namun semua pernikahannya berakhir dengan perceraian.
Lalu, siapa saja pria yang pernah menikah dengan Machica Mochtar? Simak inilah selengkapnya.
Letnan Jenderal TNI (Purn) Alm. Moerdiono adalah suami pertama Machica Mochtar yang menikahinya secara siri.
Kedekatan keduanya terjalin saat Moerdiono masih menjabat sebagai Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) pada Kabinet Pembangunan V periode 1988 hingga 1993.
Keduanya pun menikah akhir tahun 1993. Pernikahan keduanya pun sempat ditutupi lantaran Moerdiono kembali terpilih sebagai Mensesneg pada periode berikutnya.
Baca Juga: Muhammad Iqbal Ramadhan Anak Siapa? Ditangkap saat Demo Padahal Ayahnya Sosok Penting Zaman Soeharto
Dari pernikahan Machica dan Moerdiono, keduanya dikaruniai seorang anak bernama Muhammad Iqbal Ramadhan. Sayangnya, Iqbal harus berpisah dengan sang ayah saat dirinya masih berusia 2 tahun lantaran orangtuanya memutuskan bercerai di tahun 1998.
Machica pun berjuang demi mendapatkan hak sang anak dan diakui secara negara sebagai anak dari Moerdiono. Moerdiono pun berkali kali tidak mengakui Iqbal sebagai anak biologisnya hingga dirinya wafat di tahun 2011.
Chalid Mahmud
Pasca bercerai di tahun 1998 dan memperjuangkan hak sang anak, Machica pun bertemu dengan seorang pria keturunan Pakistan bernama Chalil Mahmud.
Di tahun 2001, keduanya memutuskan untuk menikah. Dari pernikahan keduanya, Machica dan Chalil dikaruniai seorang putri bernama Aqsa Nur Azeezah. Selama 14 tahun pernikahannya dengan Chalil, Machica masih terus memperjuangkan hak Iqbal agar mendapat pengakuan dari sang ayah.
Setelah 14 tahun menjalin rumahtangga dengan Chalil, Machica pun akhirnya memutuskan untuk bercerai dengan pria Pakistan tersebut dengan alasan perbedaan prinsip di tahun 2015.
Berita Terkait
-
Privilege Iqbal Ramadhan: Anak Jenderal dan Artis, Tak Pakai Nama Ortu saat Diamankan Aparat
-
6 Fakta Moerdiono, Ayah Kandung Iqbal Ramadhan Ternyata Orang Berpengaruh di Pemerintahan Soeharto
-
Muhammad Iqbal Ramadhan Anak Siapa? Ditangkap saat Demo Padahal Ayahnya Sosok Penting Zaman Soeharto
-
Dari Menteri Soeharto Hingga Kenalan dengan Machica Mochtar, Ini Jejak Moerdiono Ayah Aktivis Iqbal Ramadhan
-
Arti Nama Iqbal Ramadhan Anak Machica Mochtar, Ternyata Dipilih Langsung Jenderal Orang Dekat Soeharto
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
Terkini
-
Rahasia Kulit Awet Muda: Peran Air dalam Hyaluronic Acid
-
Makna Tradisi Rambu Solo' di Toraja, Lebih dari Sekadar Ritual dengan Biaya Besar
-
Penjelasan Resmi Kemnaker soal Nasib BSU November 2025, Cair atau Tidak?
-
5 Sunscreen Chemical untuk Perlindungan Tanpa White Cast, Cocok untuk Semua Jenis Kulit
-
5 Lipstik Anti Bleeding Mulai Rp30 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Tetap Rapi Meski Ada Garis Bibir
-
7 Taman Nasional Paling Memukau di Indonesia, Wajib Kamu Kunjungi
-
Nafkah Iddah dan Mut'ah Diberikan Berapa Lama? Erin Minta Rp1 M dari Andre Taulany
-
Promo Superindo Hari Ini 5 November 2025: Cek Katalog Super Hemat Terbaru!
-
Latar Belakang Giorgio Antonio, Temen Dekat Sarwendah yang Punya Bisnis Mentereng
-
5 Rekomendasi Bedak dengan Kandungan Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam di Usia 40 Tahun