Suara.com - Drama keluarga Nikita Mirzani dan Laura Meizani memasuki babak baru pada Kamis (19/9/2024). Nikita bersama beberapa kerabatnya memutuskan untuk menjemput paksa Lolly dari apartemen tempatnya tinggal.
Proses penjemputan paksa terlihat berlangsung dengan dramatis, dengan Lolly yang tampak berteriak histeris saat digotong meninggalkan unit apartemennya menuju mobil yang dibawa rombongan ibunya.
Namun warganet juga dibuat salah fokus dengan orang-orang dewasa yang ikut dalam rombongan penjemputan paksa tersebut. Pasalnya ayah kandung Lolly, Aizawa Nasseru Asry, malah terlihat tidak hadir untuk menjemput anaknya.
Justru Nikita tampak ditemani kakaknya, Edwin Ray, saat menjemput Lolly di apartemennya. Selain itu, Nikita juga ditemani sahabatnya, dr. Oky Pratama, serta Mail Syahputra sang asisten.
Lantas ke manakah sebenarnya ayah kandung Lolly?
Nikita Mirzani sudah beberapa kali membahas sosok sang mantan suami, termasuk tanggapan Aizawa soal kisruh yang ditimbulkan oleh Lolly sejak bersekolah di Inggris.
Misalnya di siaran langsungnya yang kembali diviralkan di akun TikTok @/aan.mirzani2000, Nikita mengklaim ayah kandung Lolly sudah angkat tangan.
"Cuma mantan saya yang pertama ini yang selalu komunikasi sama saya, baik sekali. Dia aja sudah tidak peduli karena sudah hands up, sudah angkat tangan," tutur Nikita, seperti dikutip pada Jumat (20/9/2024).
"Tapi kalian malah men-support itu anak. Otak kalian di mana? Kalian men-support anak yang sudah blas, keluar jalur," imbuhnya.
Baca Juga: Turun Tangan Tanggapi Masalah Lolly, Mayang Ramai Didukung Warganet: Kali Ini Kita Bestie
Sedangkan di hadapan Denny Sumargo, Nikita menyebut Aizawa sudah kelewat kecewa dengan tingkah laku Lolly. Tampaknya inilah alasan Aizawa memutuskan untuk tidak banyak bertindak saat Nikita berkonflik dengan anak kandungnya.
"Ayah kandungnya juga sampai kecewa waktu itu, karena dia sempet ngomong waktu lagi Live atau apa, katanya tidak pernah ketemu sama ayah kandungnya. Oh itu sakit," kata Nikita.
Padahal di salah satu vlog lawasnya dengan Nikita, Lolly mengaku pernah bertemu dengan ayah kandungnya. Namun kebersamaan mereka memang minim, apalagi karena Lolly tinggal dengan Nikita sejak kecil.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah