Suara.com - Nasib hidup Andrew Andika bak jatuh tertimpa tangga pula. Setelah digugat cerai oleh sang istri, Tengku Dewi Putri, kini Andrew juga dikabarkan ditangkap polisi akibat dugaan penyalahgunaan narkoba.
“Seorang pemeran film berinisial AA kami amankan terkait penyalahgunaan narkotika,” ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol M Syahduddi, saat dikonfirmasi pada Sabtu (28/9/2024).
“Sabu,” katanya menambahkan, merujuk pada jenis narkotika yang menjadi barang bukti penangkapan Andrew.
Kabar ini seketika menjadi buah bibir, apalagi karena sebelumnya Andrew viral di media sosial setelah digugat cerai akibat perselingkuhan.
Kabar penangkapan Andrew juga disoroti di platform X, salah satunya oleh akun @/BosPurwa yang mengunggah foto kebersamaan sang aktor dengan Wakil Presiden Terpilih Periode 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka.
Tampak Andrew dan Gibran sama-sama memakai baju biru. Tentu warna ini identik dengan masa kampanye Prabowo-Gibran selama Pilpres 2024.
Keduanya terlihat duduk bersebelahan di antara keramaian orang, tetapi baik Andrew dan Gibran tampak sama-sama tidak fokus ke arah kamera. “Congrats mas gibran,” tulus Andrew dan menandai akun Instagram Gibran di kolom caption-nya.
Setelah beredar berita penangkapan Andrew akibat dugaan penyalahgunaan narkoba, warganet jadi menyoroti ekspresi Gibran dan sang aktor di foto tersebut.
“Maap, maaaapp banget. Ga bermaksud gimana-gimana, cuman mau nanya beneran. Wajah mereka berdua pada kenapa ya? Serius,” komentar warganet.
“Jangan sampe tenggelam fufufafa nya,” tegas warganet, tampaknya menduga kabar penangkapan Andrew dalam rangka mengalihkan fokus dari isu akun Kaskus @/fufufafa yang kontroversial.
“LAH? andrew bukannya selingkuh kemarin. Yailah drew ada aje gebrakan lu besok apa lagi ndrew? Itu lagi bareng fufufafa apakah yang kupikirkan beneran terjadi,” timpal warganet lain.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Biodata dan Agama Aurelie Moeremans yang Rilis Buku Broken Strings
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua