Suara.com - Komedian kondang, Alfiansyah Komeng resmi dilantik sebagai Anggota DPD RI periode 2024-2029 yang digelar di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).
Sebagai anggota DPD RI, Komeng sendiri telah melaporkan harta kekayaannya. Dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Komeng tercatat memiliki harta sekitar Rp15,7 miliar tanpa utang.
Menariknya, netizen malah jadi teringat momen anak Komeng, Bagus Athallah Aldi, yang menjual mobil sang ayah dengan harga yang begitu anjlok.
"Masih keinget mobil Komeng dijual anaknya," komentar netizen di akun TikTok @/wahananews, Rabu (2/10).
"Fortuner harga 700 jutaan dijual anaknya 200 masih santai," komentar yang lain.
"Iya itu udah prnah lihat du podcast. anaknya jual mobil mahal bapak nya dengan harga yg murah," sahut yang lainnya.
Sebagai informasi, kelakuan kocak anak Komeng itu terungkap saat Bagus Athallah Aldi hadir di YouTube KasiSolusi beberapa bulan lalu.
Kejadian tersebut berlangsung saat dia masih SD, berawal dari keinginannya untuk rental PS tapi sedang tidak punya uang. Karena melihat kunci mobil sekaligus surat-suratnya yang tergeletak di rumah, ia pun terbersit untuk menjualnya.
Setelah mengunggah iklan, tak berapa lama langsung ada calon pembeli. Bagaimana tidak, ia menjual mobil itu setengah dari harga pasarannya saat itu.
Baca Juga: Potret Para Artis yang Dilantik Jadi Anggota DPR RI 2024-2029
"(Pasarannya) Rp400 (juta) kali ya, (dijual) Rp200 (juta)an, buat rental PS dapet," bebernya.
"'Lah ini disuruh ayahnya?' iya disuruh ayah," kata Bagus menirukan percakapan si pembeli waktu itu.
Kendati merugikan, orangtuanya tidak ada yang marah. Bahkan sang ibu hanya merespons dengan tertawa. "Pas tahu udah dijual ketawa ngakak. Ya karena tahu dulu babe juga sering seperti itu mungkin ya, sering ngerjain orang, nurunnya ke saya," cerita Bagus.
Sementara Komeng sendiri baru tahu mobil tersebut sudah terjual saat malam hari. "Tanya dong 'itu mobil dijual?' Iya dijual, 'oh ya udah,'" kenang Bagus mengungkap respons ayahnya kala itu.
Komeng pun pernah menceritakan tingkah anaknya itu saat hadir di acara Hitam Putih yang dipandu Deddy Corbuzier. Ia mengaku mobil tersebut adalah Pajero Sport. Tak disebutkan seri apa yang dibeli, tapi ditaksir harga beli mobil itu di angka Rp500 jutaan.
"(Laku) Enggak ada sampe setengahnya dong? Kamu enggak marah?" tanya Deddy Corbuzier penasaran.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Siap-siap Cair, Ini Cara Cek Penerima Bansos PKH dan BPNT 2026 di HP
-
Kuliah Perbankan Syariah, Ini Peluang Karier yang Dibutuhkan Industri Keuangan
-
7 Rekomendasi Serum Penghilang Bekas Jerawat, Bikin Kulit Cerah Merata
-
7 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina yang Aktifkan Open to Work di LinkedIn
-
Apa Bedanya Lip Gloss dan Lip Tint? Ini 5 Pilihan yang Bisa Bikin Bibir Merona
-
Apa Bedanya Lip Cream dan Lipstik? Ini 5 Pilihan Praktis untuk Sehari-hari
-
6 Sunscreen Korea SPF 50 Tanpa White Cast untuk Base Makeup Sehari-hari
-
Estimasi Harga Tiket Kereta Lebaran 2026: Lengkap Jadwal War Tiket untuk Mudik
-
3 Shio yang Mendapatkan Keberuntungan dan Cinta Selama Pekan Terakhir Januari 2026
-
Cara Menghitung Pace Lari Manual dan Otomatis, Panduan Lengkap untuk Pemula