Suara.com - Erina Gudono dan Kaesang Pangarep tengah berbahagia. Anak pertama mereka baru saja lahir di Rumah Sakit Bunda, Menteng, Jakarta Pusat pada 15 Oktober 2024.
Menurut Kaesang Pangarep, putri kecilnya tersebut lahir pada pagi hari, pukul 07.02 pagi dengan berat 3,4 kg dan panjang 50 cm melalui operasi caesar.
Bayi perempuan itu juga diberi nama unik, yakni Bebingah Sang Tansahayu. Diketahui, nama yang dirangkai oleh Erina Gudono itu memiliki arti Bebingah yaitu bahagia, dan Sang Tansahayu yang artinya dialah yang selalu cantik.
Tentu saja, banyak yang penasaran dengan karakter dan sifat cucu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut. Apalagi, banyak pula yang meramalkan jika kelak ia akan menjadi tokoh penting negeri mengingat latar belakang keluarganya saat ini.
Untuk itu, ketahui horoskop Jawa Bebingah Sang Tansahayu yang dikutip dari situs Primbon berikut ini.
Menurut horoskop Jawa, Bebingah Sang Tansahayu lahir dengan weton Selasa Kliwon yang terkenal dengan sifat ramahnya. Mereka begitu pandai mengungkapkan kata-kata yang tepat dalam berbagai situasi sehingga orang lain cukup mudah menyukainya.
Meski begitu, mereka juga terkenal berpendirian keras, walaupun kesan pertamanya mungkin tidak menunjukkan demikian. Mereka juga dapat bersikap sangat kritis terhadap orang lain pada saat-saat tertentu.
Sementara Mongso dari mereka yang lahir di Selasa Kliwon seperti Bebingah Sang Tansahayu adalah Kalima. Pada Mangsa itu hawanya sejuk dan cuaca syahdu, karena langit diselimuti mendung. Sering turun hujan, bahkan curah hujan sering pula sangat lebat.
Kelahirannya dipengaruhi oleh Batara Asmara yang mempunyai sifat lebih mementingkan gengsi kewibawaan, harga diri, bekerja dengan diam-diam tetapi sukses.
Baca Juga: Arti Nama Bebingah Sang Tansahayu Anak Kaesang dan Erina, Panggilannya Siapa?
Walaupun begitu, mereka dapat memberikan nasehat bagi orang yang membutuhkannya. Dia juga pandai menyimpan rahasia, sehingga banyak kawan yang mempercayai untuk sesuatu rahasia pribadi.
Penampilannya penuh misteri, hal itu karena dia lebih senang bekerja secara diam-diam. Perkataannya penuh arti dan kepastian. Bagi mereka yang baru mengenal orang kelahiran Mongso Kalima terasa sangat kaku pergaulan dengannya.
Segala sesuatu tampak sangat tertutup, tetapi bila sudah mengenalnya lebih lama, maka terasa suatu hubungan persahabatan yang baik dan penuh canda serta enak diajak untuk berbincang-bincang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!