Suara.com - Setiap orang tua punya preferensi masing-masing dalam memilih nama untuk anak mereka. Begitu pula dengan Hesti Purwadinata yang bahkan mendapat inspirasi nama anak dari merek ban.
Cerita Hesti Purwadinata menjadikan merek ban sebagai inspirasi nama anak dibahas dalam segmen "OMWEN" di kanal YouTube Wendi Cagur beberapa waktu lalu. Wendilah yang membuka obrolan soal nama anak Hesti.
"Regas tuh (namanya diambil dari) pemain bola katanya. Terus, Radian dari ban. Betul?" tanya Wendi Cagur selaku pemandu acara, seperti dilansir dari YouTube pada Selasa (19/11/2024).
"Iya lagi," jawab Hesti Purwadinata sambil tertawa.
Wendi Cagur pun merasa terheran-heran dengan cerita Hesti Purwadinata mengambil merek ban sebagai nama anak. Ia seolah tak habis pikir dengan tingkah sahabatnya tersebut.
"Ban Radian, merek. Kok kepikiran? Kalau Regas kan pemain bola, gitu kan. Kok ban sih? Siapa yang punya ide namain anak dari ban?" tanya Wendi Cagur lagi.
"Ih dibahas. Itu idenya aku," tutur Hesti Purwadinata.
Hesti Purwadinata bercerita kalau dirinya belum menyiapkan nama saat hamil anak keduanya. Kemudian ia tak sengaja melihat merek ban mobil di jalan. Ia lantas menjadikannya sebagai ide nama anak.
"Regas masih di perut udah kita kasih nama. Gue suka banget sama si Fabregas waktu di Arsenal, Cesc Fàbregas. Gue suka banget," cerita Hesti Purwadinata.
Baca Juga: Pendidikan Terakhir Hesti Purwadinata, Tak Kalah Berani Sindir Pemerintah seperti Andhika Pratama
"Biasa orang tua zaman sekarang, awalnya (anak pertama) udah R, penginnya R lagi kan. Belum dapet tuh. Tiba-tiba lagi diem, terus ngelihat mobil pokoknya. Habis itu, 'Papah namanya Radian'," imbuhnya.
Ide dari Hesti Purwadinata pun diterima baik oleh sang suami, Edo Borne. Menurut Hesti, respons sang suami cukup baik lantaran tidak tahu kalau ide nama "Radian" datang dari merek ban mobil.
Cerita Hesti Purwadinata mengambil merek ban sebagai nama anak belakangan viral usai dibagikan ulang oleh akun TikTok disfoyuuu. Netizen pun ramai membahas hal tersebut.
"Nama lengkapnya GT Radial kayaknya," kata netizen. "Radian kayaknya dari ban GT Radial," tebak yang lain. "Untung yang lewat mobil bagus. Kalo yang lewat becak namanya bisa-bisa swallow," tulis lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Adu Pendidikan Gusti Purbaya vs KGPH Mangkubumi yang Berebut Tahta Raja Solo
-
Sunscreen Scora Cocok untuk Tipe Kulit Apa? Ini Kandungan dan Harganya
-
7 Sepatu Lokal Cocok Buat Karyawan WFA di Cafe Rp 100 Ribuan
-
5 Lip Crayon yang Praktis dan Nyaman Dipakai di Bibir, Mulai Rp17 Ribuan
-
7 Parfum Wangi Tahan Lebih dari 10 Jam untuk Anak Sekolah
-
Suara Nusantara Gaungkan Kembali Cerita Rakyat Indonesia untuk Menginspirasi Masa Depan Anak Bangsa
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital