Suara.com - Setelah sukses menggelar road tour di Bogor, Cianjur, dan Bandung, Tasikmalaya dipilih menjadi kota penutup acara Scoot & Toast 2024. Acara ini diadakan bekerja sama dengan berbagai komunitas lokal seperti Smallframe Tasikmalaya, Zona Vespa Racing, dan Modern Vespa Tasikmalaya.
Kegiatan dimulai dengan riding bersama yang melibatkan berbagai komunitas yang hadir dari kabupaten Tasik, Ciamis, Garut, sampai dengan kota Bandung. Para peserta riding bersama dari mulai titik kumpul Taman Makam Pahlawan Tasikmalaya lalu menyelesaikan rute di Café Fullhopper, Kota Tasikmalaya.
Tasikmalaya dipilih sebagai kota terakhir dalam rangkaian road tour ini karena memiliki sejarah kuat sebagai "kota lahirnya pembalap scooter berbakat". Beberapa nama besar seperti Husna Dotcom serta tim Zona Vespa Racing yang digawangi pembalap Agni Herton turut hadir memeriahkan acara. Selain itu, kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antar pengguna scooter di wilayah Priangan Timur sekaligus menjadi ajang pemanasan menuju Final Rounds Scooter Prix 2024 yang akan digelar pada 7-8 Desember 2024 di Sentul International Karting Circuit, Jawa Barat.
Sani, Ketua Komunitas Smallframe Tasikmalaya, menyampaikan antusiasmenya. "Acara Scoot & Toast di Tasikmalaya ini menjadi momen yang luar biasa. Kami bisa saling berinteraksi, berbagi pengalaman, dan mempererat hubungan antara komunitas, pelaku balap Vespa seperti tim balap, bengkel, mekanik, hingga rekan-rekan komunitas."
Selain merayakan persaudaraan antar pengguna scooter, Scoot & Toast juga menjadi undangan terbuka bagi semua pecinta scooter di Indonesia untuk hadir dan terlibat dalam perhelatan Scooter Prix. Dengan acara ini, diharapkan semakin banyak komunitas motor yang terinspirasi dan turut mendukung olahraga balap scooter, khususnya Vespa, yang terus berkembang di Tanah Air.
Ayo dukung Scooter Prix 2024 dan jadilah bagian dari sejarah balap scooter Indonesia!
Berita Terkait
-
Komunitas Pecinta Rock Cilegon Merapat, Nostalgia Musik Rock Klasik Lewat Gelaran Ini
-
Dari Bawayang Hingga Internasional: Kisah Inspiratif Arif
-
Pecahkan Batasan, Satukan Keberagaman : Nalitari Sebagai Komunitas Inklusi
-
Melawan Stereotip Teman Netra Tidak Dapat Menggunakan Smartphone
-
Nalitari: Ketika Inklusi Menjadi Wadah 'Menyempurnakan' Bakat Terpendam
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
Terkini
-
7 Body Mist dengan Wangi Paling Tahan Lama untuk Anak Sekolah, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Moisturizer Terbaik untuk Kulit Kering dan Mencerahkan, Bye Wajah Kusam!
-
7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
-
Parfum Dupe Apakah Sama dengan Parfum KW? Ini 5 Pilihan yang Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung Panthenol untuk Perbaiki Skin Barrier Usia 40 Tahun ke Atas
-
Google Doodle Hari Ayah 2025, Simbol Cinta dan Peran Ayah dalam Tumbuh Kembang Anak
-
25 Ucapan Hari Ayah untuk Suami yang Menyentuh Hati dan Penuh Makna
-
Kumpulan Doa Menyentuh Hati untuk Ayah di Hari Ayah Nasional 12 November 2025
-
7 Parfum Miniso yang Tahan Lama untuk Harian, Mirip Wangi Parfum Mahal
-
Promo Superindo 12 November 2025, Diskon Up to 50% Minyak Goreng hingga Camilan