Suara.com - Usai meminta maaf terhadap penjual es yang ia hina ketika ceramah, pendakwah Miftah Maulana kembali membuat geger publik karena ternyata ia juga melemparkan candaan yang menghina terhadap orang lain.
Dalam acara yang sama di Magelang, pria yang kerap disapa Gus Miftah ini menerima suguhan kopi dari panitia. Seorang pemuda datang menyajikan kopi untuknya di atas panggung.
"Makasih ya kang," kata Miftah menerima kopinya. Ternyata pemuda itu ingin bersalaman pula dengannya.
Miftah pun mengulurkan tangannya menyalami pemuda pembawa kopi tersebut. Namun, mulutnya tak henti berucap. Ia melemparkan celetukan menggerutu terhadap pemuda itu.
"Halah salaman barang. Aku golekke pasir nggo adus ping 7 bar disalami cah rajelas iku mau. (Makasih ya Kang, pakai salaman segala. Aku dicarikan pasir dong, buat mandi 7 kali karena habis diajak salaman bocah nggak jelas itu)," kata Miftah diiringi gelak tawa orang-orang di sekitar dan para jemaah.
Potongan video ini lantas membuat Miftah Maulana dinilai merendahkan seorang manusia. Pasalnya dalam Islam, membasuh diri dengan pasir sebanyak tujuh kali merupakan cara bersuci dari najis berat atau najis mughalladhah. Sementara itu, najis tersebut didapat ketika bersentuhan dengan anjing, babi dan keturunannya.
Ucapan ini pun kembali membuat Miftah Maulana ditagih permintaan maafnya kepada si pembawa kopi.
"Oke Gondrong, sekarang lanjut minta maaf ke mas pembawa kopi yg minta salaman dengan kau, lalu setelah itu kau minta tanah untuk cuci tanganmu 7 X karena habis bersalaman dengan dia. Menyamakan manusia dengan najis besar tuh letak lucunya di mana coba?" tulis Mazzini di X.
"Ampun, ternyata lebih parah apa yg disampaikan waktu itu, gak hanya ke penjual Es. Ceramah model apa ini, gak ada isinya. Guyon tp sesuai porsinya," ujar warganet.
Baca Juga: Gus Miftah Dikecam Usai Olok-olok Penjual Es, Jazilul PKB: Bertentangan dengan Karakter Prabowo
"Bercanda juga adabnya. Kalau salah satu ada yang tersinggung, tersakiti, merasa tidak nyaman bahkan merasa terdzolimi ga bisa dianggap bercanda. Mungkin Pak Gus Miftah lebih paham kan?! Cukup minta maaf dan jangan berulang. Minta maaf aja, ga usah pake "tapi.." :)," sindir warganet lain.
Berita Terkait
-
4 Racikan Es Teh untuk Jualan, Ikut Trending Topic Gegara Gus Miftah
-
Gus Miftah Dikecam Usai Olok-olok Penjual Es, Jazilul PKB: Bertentangan dengan Karakter Prabowo
-
Gaji Gus Miftah Hampir Rp 19 Juta Jadi Utusan Khusus Presiden, Segini Total Kekayaannya
-
Derajatnya Diangkat, Penjual Es Teh yang Diolok-olok Gus Miftah Didoakan Jadi Miliuner
-
Penggunaannya Makin Sembarangan, Mantan Menag Ini Minta Penyebutan 'Gus' Dibatasi: Dulu Cuma Buat Orang Pilihan
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Resep Es Gabus yang Viral: Jajanan Jadul yang Kembali Hits
-
Ciri-Ciri Cowok Love Bombing, Belajar dari Kisah Cinta Gisella Anastasia
-
Ikrar Pelajar Indonesia Dibaca setelah Apa? Ini Susunan Upacara Bendera 2026
-
5 Sabun Muka Batangan Ampuh Hempas Jerawat, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
Aplikasi Buy Now Paylater Bukan Sekadar Tren Tapi Kebutuhan
-
Apa Saja Bahan Bikin Es Gabus? Viral Pedagang di Kemayoran Disebut Jualan Pakai Spons
-
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
-
5 Rekomendasi Sabun Muka Indomaret untuk Atasi Flek Hitam, Cuman Rp20 Ribuan
-
6 Promo Minyak Goreng Alfamart Penyelamat Dompet, Tropical 1,5L Cuma Rp29.900
-
5 Alasan Kenapa Disebut Es Gabus, Jajanan Milenial Mirip Spons yang Terancam Punah