Suara.com - Keputusan Lukman Sardi untuk berpindah keyakinan sempat menuai banyak perbincangan. Bahkan tidak sedikit yang menuding almarhum ayah Lukman, yakni pemain biola legendaris Idris Sardi, merasa sangat bersedih dan kecewa atas keputusan sang aktor.
Namun hal ini sempat dibantah oleh Lukman saat berbincang dengan Alvin Adam pada tahun 2019 silam. Kembali Lukman menegaskan bahwa keluarganya begitu majemuk, sekalipun memang ayahnya adalah seorang Muslim.
"Gue punya latar belakang agama Islam yang cukup kuat karena keluarga gue Islam, tapi banyak orang nggak tahu sepupu-sepupu Bapak gue banyak yang Kristen, tinggal di Jogja. Jadi di keluarga gue itu sebenarnya sangat plural," ucap Lukman, seperti dilihat di kanal YouTube Trijaya FM, Minggu (22/12/2024).
Pluralisme yang kental, menurut Lukman, nyatanya tidak pernah membuat keluarganya menghadapi perselisihan besar. Bahkan diakui Lukman, adiknya sudah terlebih dahulu memantapkan diri untuk berpindah keyakinan setelah melewati perjalanan spiritualnya sendiri.
"Walaupun namanya orang tua penginnya anaknya sama dan Bapak gue juga dengan jujur bilang seperti itu," kata Lukman. "Tapi kembali lagi, dia menyerahkan itu, 'This is your life, not my life (ini hidupmu, bukan hidupku)'."
"Tapi dia mengingatkan, 'Pada saat lo mengambil pilihan, lo harus bertanggung jawab, lo nggak bisa nyalahin orang lain', itu yang selalu gue pegang," imbuhnya.
Dalam kesempatan yang sama, suami Pricillia Pulunggono itu pun mengungkap pesan terakhir yang diberikan sang ayah terkait dengan pilihannya menjadi seorang Nasrani.
"Ini sekaligus mematahkan orang selama ini bilang, 'Ini pasti bapaknya sedih'. Bapak gue sebelum meninggal, happy. Dia bahkan bilang, ini jujur baru kali ini gue bilang, 'Kamu sekarang berada di tempat yang paling tepat buat kamu Lukman'. Maksudnya biar orang-orang tahu kondisinya seperti itu," pungkas Lukman.
Baca Juga: Kini Ditawari Pindah Agama oleh Lukman Sardi, Alasan Desta Pilih Islam Terkuak
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun