Suara.com - Anggota DRR RI Fraksi PAN Uya Kuya sedang banjir kritik dan jadi trending topic di X. Penyebabnya, suami Astrid Kuya ini ditegur langsung oleh warga Los Angeles karena membikin konten di lokasi kebakaran.
Sebagai informasi, musibah kebakaran hebat sedang mengguncang Los Angeles, California, Amerika Serikat. Menyadur NPR, kebakaran Los Angeles ini dilaporkan sudah menewaskan 27 orang dan menghancurkan lebih dari 10.000 rumah hingga Jumat (17/1/2025).
Menilik kondisi tersebut, tak heran jika Uya Kuya dimarahi langsung oleh warga LA karena membuat konten di tengah bencana. Bukan cuma warga LA yang marah, aksi Uya Kuya juga panen kritik dari warganet Indonesia.
Warganet mengecam sikap Uya Kuya yang tidak menunjukkan sikap baik sebagai wakil rakyat, terlebih saat berkunjung ke negara lain. Apalagi, Uya Kuya juga memiliki rumah di Los Angeles, sehingga ia dinilai seharusnya lebih bisa bersimpati dan menempatkan diri.
Lantas, berapa harta kekayaan Uya Kuya sampai bisa memiliki rumah di Amerika? Intip rinciannya lengkap dengan koleksi rumah lengkap dengan harganya.
Harga Rumah Uya Kuya di LHKPN
Sebagai anggota dewan, Uya Kuya tentu berkewajiban untuk menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Berdasarkan penelusuran Suara.com, Uya Kuya terakhir melaporkan LHKPN pada 30 Juni 2024 untuk syarat maju anggota DPR RI. Total harta kekayaannya adalah Rp. 74.868.499.835 atau Rp74,8 miliar.
Dari jumlah itu, harta terbesar pemilik nama asli Surya Utama ini ternyata disumbang dari aset tanah dan bangunan. Ia total memiliki 9 rumah.
Baca Juga: Museum Satria Mandala Kebakaran, Mesin Kopi Diduga Jadi Pemicu
Delapan rumah milik Uya Kuya tersebar di Jakarta. Sedangkan satu rumah lainnya berada di Amerika Serikat. Tentu rumah Los Angeles miliknya menjadi aset properti paling mahal senilai Rp15 miliar.
Intip daftar aset tanah dan bangunan milik Uya Kuya:
- Bangunan seluas 114 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri sebesar Rp4.000.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 171 m2/211 m2 di Jakarta Timur, hasil sendiri sebesar Rp2.000.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 116 m2/146 m2 di Jakarta Timur, hasil sendiri sebesar Rp1.500.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 207 m2/257 m2 di Jakarta Timur, hasil sendiri sebesar Rp2.500.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 209 m2/264 m2 di Jakarta Timur, hasil sendiri sebesar Rp2.500.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 250 m2/315 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri sebesar Rp4.500.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 916 m2/1.066 m2 di Jakarta Timur, hasil sendiri sebesar Rp12.500.000.000
- Bangunan seluas 148 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri sebesar Rp7.000.000.000
- Tanah dan bangunan seluas 524 m2/126 m2 di negara Amerika Serikat, hasil sendiri sebesar Rp15.000.000.000
Jika dihitung, maka total harta Uya Kuya dalam bentuk tanah dan bangunan adalah Rp51.500.000.000 atau Rp51,5 miliar. Nilai fantastis ini tentu hampir setara dengan 10.000 kali UMR Jakarta.
Berita Terkait
-
Museum Satria Mandala Kebakaran, Mesin Kopi Diduga Jadi Pemicu
-
Sosok Susilawati: Viral Nyanyikan Lagu 'Waktu Ku Kecil', Kini Alami Dugaan Penipuan Honor Kerja
-
Kekayaan Uya Kuya versi LHKPN: Viral Ngonten di Lokasi Kebakaran Los Angeles
-
Usai Viral Siswa SD di Nias Keluhkan Guru Tak Hadir Sebulan, Kini Guru Diwajibkan Tidur Dekat Sekolah
-
Segini Pendapatan YouTube Uya Kuya, Ditegur karena Ngonten di Depan Rumah Korban Kebakaran LA
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Silsilah Keluarga Aurelie Moeremans, Jadi Korban Grooming Usia 15 Tahun
-
5 Perawatan Rambut Sehat Versi dr Tirta, Ampuh Cegah Rontok di Usia Matang
-
7 Trigger Warning Buku Broken Strings karya Aurelie Moeremans
-
Sinopsis Broken Strings, Buku Aurelie Moeremans yang Angkat Isu Grooming
-
Apa Arti Broken Strings? Judul Buku Aurelie Moeremans yang Memilukan
-
Biodata dan Agama Aurelie Moeremans yang Rilis Buku Broken Strings
-
Terpopuler: Link Gratis Buku Broken Strings Aurelie Moeremans hingga Tren Warna Baju Lebaran 2026
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan