Suara.com - Kabar dokter kecantikan Richard Lee jadi mualaf alias masuk Islam tengah jadi perbincangan hangat di media sosial. Sosok yang membimbing Richard Lee jadi mualaf itu adalah Ustaz Derry Sulaiman.
Dalam sebuah unggahan Instagram, Ustaz Derry Sulaiman membagikan video ketika mengajarkan Richard Lee berdzikir menggunakan tasbih. Sang ustaz juga mengungkap bahwa Richard Lee telah menjadi mualaf sejak 2 tahun lalu.
Ketika itu, Ustaz Derry Sulaiman yang membantu Richard Lee mengucapkan dua kalimat syahadat. Lantas siapa sebenarnya Ustaz Derry Sulaiman yang membantu Richard Lee mualaf dan mengajari syahadat? Simak penjelasan berikut ini.
Profil dan Pendidikan Derry Sulaiman
Pendakwah pemilik nama lengkap Deri Guswan Pramona ini lahir di Minangkabau, Sumatera Barat pada pada 1 Agustus 1978 sehingga kini berusia 46 tahun. Ayahnya adalah seorang lulusan Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri (IAIN).
Latar belakang pendidikan Derry Sulaiman adalah pernah mengenyam pendidikan MTs Padang Panjang dan SMK SMTI Padang. Ketika kelas II Tsanawiyah, dia dan teman-temannya sering mengikuti festival-festival band yang diadakan di Sumatera Barat.
Namun ketika jelang ujian akhir kelas III Tsanawiyah, ibunda Derry meninggal dunia akibat kecelakaan. Hal itu membuat Derry stres karena dia selalu dimanjakan ibunya.
Ketika bersekolah, Derry bergaul dengan anak-anak metal yang jadi pelarian masalah hidupnya. Pada akhirnya, Derry dan temannya membentuk grup band bernama Liang Lahat. Ayahnya tidak menyukai hal tersebut dan menyarankan Derry untuk berkuliah.
Kemudian di tahun 1996, Derry merantau ke Jakarta untuk menjadi anak band dengan nama Betrayer. Dia sempat menjadi gitaris di grup band tersebut hingga 1998. Derry pun hidup berpindah-pindah dari satu rumah anak band ke rumah lainnya.
Setelah itu, Derry pindah ke Bali dan membentuk band metal Born by Mistake. Derry lantas mengirimkan album mereka kepada Irfan Sembiring yang merupakan seniornya. Namun Irfan justru memberi ceramah agar Derry memikirkan tujuan hidupnya.
Irfan Sembiring pun memberikan banyak nasehat hingga sering mengajak Derry ke masjid. Hal itulah yang membuat Derry memperdalam agama Islam. Bahkan Derry sampai belajar ke berbagai negara seperti India, Pakistan sampai Bangladesh.
Sepulang dari sana, Derry mulai aktif berdakwah di berbagai tempat. Dia bahkan pernah berdakwah di tempat-tempat yang tak biasa seperti diskotik dan klub malam di Bali.
Tetap Bermusik Meski Jadi Pendakwah
Meski jadi pendakwah, Derry tak meninggalkan dunia musik karena kerap merilis lagu-lagu bertema religi. Dia sempat merilis lagu berjudul \'Dunia Sementara Akhirat Selamanya\' di tahun 2015. Pada Juni 2018, Derry bersama sejumlah tokoh nasiona menjadi salah satu pengisi lagu #2019GantiPresiden yang ditulis oleh Sang Alang.
Selain itu Derry Sulaiman mendukung pasangan Prabowo Subianto–Sandiaga Uno dalam pemilihan umum presiden Indonesia 2019. Dia bersama Rhoma Irama ikut berkampanye untuk pasangan itu di Tangerang pada 13 April 2019. Pada Mei 2022, Derry juga merilis lagu 'Damai Bersama' yang diciptakan Buya Yahya.
Derry Sulaiman kemudian mendukung pasangan Anies Baswedan–Muhaimin Iskandar dalam pemilihan umum presiden Indonesia 2024. Dia ikut berkampanye untuk pasangan tersebut di Stadion Internasional Jakarta pada 10 Februari 2024.
Ustaz Derry Sulaiman telah menikah dengan perempuan bernama Antika Jodha atau Queen Jodha. Meski demikian, sosok istrinya itu jarang terlihat di publik. Sebelumnya, Antika Jodha juga pernah berumah tangga dengan pria asal Jerman dan memiliki anak perempuan bernama Alyssa Spischak.
Berita Terkait
-
Beda Sikap Dokter Tirta dan Richard Lee Hadapi Tentangan Keluarga Jadi Mualaf, Ada yang Tak Minta Restu
-
Fakta-Fakta Seputar Dokter Richard Lee yang Dikonfirmasi Mualaf
-
Sebelum Mualaf, Richard Lee Bersaksi di Depan Pendeta Gilbert: 3 Tahun Tak Pernah ke Gereja
-
Mualaf, Dokter Richard Lee Padahal Baru Beri Kesaksian ke Pendeta Gilbert Lumoindong
-
Tegur Ustaz Derry Sulaiman, Doktif Sebut Richard Lee Mualaf Demi Simpati
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Sensasi Ngopi Ekstrem di Gelas -86 Derajat: Pahit, Creamy, dan Lembut dalam Satu Tegukan
-
Kalender Jawa 29 Oktober 2025: Weton Rabu Wage, di Antara Sial dan Berkah Menurut Primbon
-
Kelezatan Kuliner Jawa Timur, Ini 5 Hidangan Terbaik yang Tak Boleh Terlewatkan
-
Ashanty Pakai LED Face Mask di Rutinitas Skincare Pagi, Apa Manfaatnya?
-
Fakta-fakta Pakaian Bekas Impor: Dari Mana Asal Negara Baju Thrifting?
-
7 Rekomendasi Day Cream dengan SPF: Melembapkan dan Lindungi Kulit dari Munculnya Flek Hitam
-
4 Shio Paling Beruntung Besok 29 Oktober 2025, Siapa Saja yang Hoki?
-
Urutan Skincare Scarlett untuk Atasi Flek Hitam dari Pagi hingga Malam
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Kulit? Ini 4 Rahasia Perawatan Wajah
-
Pabrik Aqua Disidak KDM: Dituduh Penyebab Banjir, Padahal Dulu Dapat Penghargaan Ridwan Kami