Suara.com - Sebagian besar masyarakat mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah gender reveal party, yakni merupakan sebuah perayaan yang dilakukan oleh seorang ibu hamil.
Gender reveal party menjadi sebuah perayaan yang bertujuan untuk mengumumkan jenis kelamin bayi yang saat ini sedang dikandung.
Banyak kalangan artis mengadakan gender reveal party untuk membagikan kebahagiaan mereka menyambut kehadiran sang calon bayi.
Namun, perayaan ini sebenarnya bukan tradisi yang sudah dilakukan oleh turun temurun. Bisa dikatakan bahwa gender reveal party hanyalah sebuah perayaan yang baru saja diciptakan.
Lantas, bagaimana asal usul terciptanya gender reveal party? Dan di usia kehamilan ke berapa perayaan ini bisa dilakukan?
Asal-Usul Gender Reveal Party
Melansir dari Business Insider, gender reveal party pertama kali dilakukan oleh seorang wanita asal Los Angeles bernama Jenna Karvunidis pada tahun 2008 silam.
Lewat sebuah blog, Jenna membagikan momen ia mengumumkan jenis kelamin bayinya dalam sebuah pesta. Tujuannya adalah untuk berbagi kebahagiaan dengan orang-orang terdekatnya.
Ia juga menghias pesta tersebut dengan banyak dekorasi yang didominasi oleh warna biru yang melambangkan laki-laki, serta warna pink untuk melambangkan perempuan. Saat memotong kue, rupanya terdapat filling warna pink yang menunjukkan bahwa janin yang dikandungnya adalah perempuan.
Perayaan yang dilakukan oleh Jenna tersebut rupanya berhasil menyita perhatian publik. Tak butuh waktu lama, gender reveal party menyebar ke seluruh dunia dan diikuti oleh banyak ibu-ibu hamil.
Hingga saat ini, gender reveal party banyak dilakukan oleh kalangan artis, hingga pesohor dunia. Tak hanya melakukan perayaan di dalam rumah, mereka bahkan rela menghabiskan uang untuk menyewa gedung mewah.
Mirisnya, perayaan ini juga pernah disalah gunakan hingga mengundang bencana. Dilaporkan bahwa ada seorang keluarga di New Hampshire melakukan perayaan ini dengan meledakkan 36 kilogram tannerite hingga memicu terjadinya gempa.
Berapa Usia Kehamilan saat Melakukan Gender Reveal Party?
Meski sudah banyak dilakukan oleh berbagai kalangan, namun tidak sedikit yang masih belum mengerti kapan gender reveal party dilakukan? Tepatnya, saat usia kehamilan ke berapa bisa melakukan perayaan ini?
Menurut sebuah penelitian, jenis kelamin bayi bisa terlihat jelas saat usia kehamilan menginjang 18 hingga 22 minggu.
Penis dan vulva pada janin biasanya terbentuk di usia kehamilan enam minggu. Namun, posisi janin dalam kandungan juga berpengaruh untuk bisa melihat dengan jelas jenis kelaminnya.
Jadi, jika ingin melakukan gender reveal party, maka bisa dilakukan saat menginjak usia kehamilan 18 hingga 22 minggu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Rekomendasi Sunscreen untuk Pengendara Motor Sesuai Jenis Kulit
-
Bacaan Doa 'Allahumma Bariklana Fi Rajaba' Lengkap dengan Artinya
-
Kekayaan Kapolri Listyo Sigit Prabowo yang Pilih Jadi Petani Ketimbang Menteri Kepolisian
-
4 Pilihan Lipstik Lokal Anti-Geser untuk Pemakaian Sehari-hari
-
Alur Balik Nama Sertifikat Tanah Warisan: Panduan agar Tidak Salah Langkah
-
Sertifikat Tanah Elektronik Apakah Wajib Dibuat Mulai 2026?
-
7 Gamis Terbaru 2026 Simple Elegan, Rompi Lepas Akan Jadi Tren!
-
POLLING: Mudik 2026 Kamu Naik Apa?
-
5 Krim Malam Lokal untuk Atasi Kulit Kendur Usia 50 Tahun ke Atas, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Dari Jalur Ringan Hingga Ekstrem: Ini Dia Sepatu Hiking Terbaru yang Dirancang untuk Semua Tantangan