Suara.com - Bulan Ramadhan 2025 akan datang dalam hitungan hari. Tentu bulan suci ini menjadi bulan istimewa yang ditunggu-tunggu oleh banyak umat Muslim, karena setiap amalan akan diganjar dengan pahala berlipat ganda.
Salah satu amalan yang bisa dilakukan umat Muslim adalah dengan memanjatkan doa untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan. Coba amalkan di beberapa hari terakhir bulan Syaban menuju bulan Ramadhan atau di setiap selesai salat lima waktu.
Berikut ini adalah kumpulan teks doa dan terjemahan dari doa-doa yang bisa dibaca menjelang dan di awal bulan Ramadhan. Apa saja?
1. Memohon Keselamatan
"Allahumma salimnii min ramadlaana wa sallim ramadlaana lii wa tasallamhu minnii mutaqabbalan."
Yang artinya, "Ya Allah, sampaikan aku dengan selamat menuju bulan Ramadhan. Sampaikanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah (amal-amal) ku (di bulan) Ramadhan." (Imam Abul Qasim Sulaiman bin Ahmad ath-Thabrani, Kitaab al-Du’aa’, Kairo: Dar al-Hadits, 2007, hlm. 311)
2. Memohon Kesabaran
"Allahumma adhalla syahru ramadhaana wa hadlara, fa sallimhu lii wa sallimnii fiihi wa tasallamhu minnii. Allahummarzuqnii shiyaamahu wa qiyaamahu shabran wahtisaaban, warzuqnii fiihil jadda wal ijtihaada wal quwwata wan nasyaatha, wa a’idznii fiihi minassaamati wal fatrati wal kasali wan na’aasi, wawaffiqnii fiihi li lailatil qadri waj’alhaa khairan min alfi syahrin."
Yang artinya, "Ya Allah, bulan Ramadhan sudah membayangi dan datang. Maka, sampaikanlah bulan Ramadhan kepadaku, dan sampaikanlah aku dengan selamat ke dalamnya, dan terimalah amal-amalku (di bulan) Ramadhan. Ya Allah, karuniailah aku kesabaran dan niat tulus mengharap (pahala dan ridha-Mu) atas puasa Ramadhanku dan (qiyamul lail) ku. Ya Allah, karuniailah aku dalam (bulan) Ramadhan kesungguhan hati, ketekunan, kekuatan, dan vitalitas. Ya Allah, lindulingah aku dalam (bulan) Ramadhan dari kebosanan, lemah lesu, kemalasan, dan lemas/banyaknya kantuk. Ya Allah, sukseskanlah aku dalam mendapatkan lailatul qadar di (bulan) Ramadhan (ini), dan jadikanlah (pahala atau kebaikan)-nya (lebih) baik dari seribu bulan." (Diriwayatkan Imam Abul Qasim Sulaiman bin Ahmad ath-Thabrani, Kitaab al-Du’aa’, 2007, hlm. 312)
Baca Juga: Niat Puasa Kamis dan Qadha Ramadhan 2025, Bolehkah Dilakukan Bersamaan? Ini Kata Ulama
3. Memohon Keberkahan
"Allahumma Bariklana Fi Rajaba wa Sya’bana wa Ballighna Ramadhana."
Yang artinya, "Ya Allah, berkahilah kami pada bulan rajab dan bulan syaban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan."
4. Menyambut Hilal Ramadhan
"Allahummaa ahillahu ‘alainaa bilamni wal iimani, wasalaamati wal islaami wattaufiiqi limaa nuhibbu wa tardhii robbana wa robbukallahu."
Yang artinya, "Allahu akbar, ya Allah jadikanlah hilal itu bagi kamu dengan membawa keamanan dan keimanan, keselamatan dan islam, dan membawa taufiq yang membimbing kami menuju apa yang engkau cintai dan engkau ridhai. Tuhan kami dan Tuhan kamu (wahai bulan), adalah Allah." (HR. Ahmad)
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Rekomendasi Obat Jerawat Ampuh: Bisa Kempeskan dalam Semalam, Tak Khawatir Berbekas
-
Vitamin Apa Untuk Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Skincare dengan Bahan Aktif Paling Aman
-
Krim Apa yang Cepat Menghilangkan Flek Hitam? Ini 5 Rekomendasinya
-
6 Lulur Mandi Murah untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai dari Rp18 Ribuan Saja
-
5 Pilihan Lip Balm SPF untuk Lindungi Bibir saat Upacara Hari Pahlawan, Harga Terjangkau
-
5 Serum Vitamin C Terbaik untuk Meratakan Warna Kulit di Usia 30 Tahun, Bye Kulit Kusam!
-
Mengenang Antasari Azhar: Dari Jaksa Tegas hingga Ketua KPK di Era SBY yang Kontroversial
-
4 Shio Paling Hoki Secara Finansial Hari Ini: Rezeki Mengalir Deras!
-
5 Pilihan Sampo Hijab untuk Atasi Rambut Rontok dan Ketombe, Mulai Rp19 Ribuan
-
9 Inspirasi Outfit Hari Pahlawan Simpel untuk Acara Kantor, Sat Set Anti Ribet