Suara.com - Baju koko telah lama menjadi pilihan outfit utama saat merayakan Lebaran. Namun, seiring berkembangnya tren fashion, kini baju koko tidak lagi terbatas pada momen ibadah atau acara keagamaan saja. Model yang lebih modern dan fleksibel membuatnya cocok dipakai dalam berbagai kesempatan, dari acara santai hingga formal.
Menurut Direktur LGS Generation, Joanes, anak muda saat ini lebih menyukai pakaian yang praktis dan bisa digunakan untuk berbagai situasi. “Baju koko yang dapat digunakan dalam berbagai acara semakin diminati oleh generasi muda,” ujarnya dalam keterangan yang diterima Suara.com, ditulis Jumat (7/3/2025).
Jika kamu sedang mencari baju koko trendi yang bisa dikenakan di berbagai kesempatan, berikut adalah beberapa rekomendasi yang wajib kamu miliki.
1. Baju Koko dengan Desain Minimalis
Desain clean look tanpa motif berlebihan menjadi pilihan tepat bagi yang ingin tampil elegan dan modern. Warna netral seperti putih, krem, atau abu-abu mudah dipadukan dengan berbagai outfit, menciptakan kesan kekinian yang tetap klasik.
Baju koko model ini cocok dikenakan untuk berbagai acara, mulai dari Lebaran, pertemuan keluarga, hingga acara formal seperti undangan pernikahan. Kamu bisa memadukannya dengan celana chino dan sepatu loafers untuk tampilan lebih rapi.
2. Baju Koko Lengan Pendek untuk Gaya Kasual
Jika kamu menginginkan tampilan lebih santai, baju koko lengan pendek bisa menjadi pilihan. Model ini menawarkan kenyamanan maksimal, terutama saat cuaca panas atau aktivitas seharian.
Selain itu, desain lengan pendek memberikan tampilan kasual dan modern, cocok untuk acara seperti buka puasa bersama, silaturahmi, atau bahkan ke kantor dengan gaya yang lebih santai. Pastikan memilih bahan katun premium yang mampu menyerap keringat dengan baik agar tetap nyaman digunakan.
Baca Juga: Bakal Jadi Tren! Ini 11 Model Gamis Lebaran 2025 Coklat Mahogany
3. Pilihan Warna Putih untuk Tampilan Versatile
Baju koko berwarna putih selalu menjadi pilihan aman untuk berbagai kesempatan. Warna ini memberikan kesan bersih, rapi, dan cocok dikenakan dalam berbagai acara, baik formal maupun kasual.
Padukan dengan celana bahan dan sepatu pantofel untuk acara resmi, atau gunakan chinos dan sneakers untuk tampilan lebih santai namun tetap stylish. Warna putih juga lebih mudah dipadukan dengan berbagai aksesori dan outerwear untuk tampilan yang lebih variatif.
4. Pilih Potongan yang Pas di Badan
Agar terlihat lebih stylish, pastikan memilih baju koko dengan potongan yang pas di badan. Model slim fit bisa memberikan kesan rapi dan modern tanpa mengorbankan kenyamanan.
Baju koko dengan potongan pas ini tidak hanya cocok untuk ibadah, tetapi juga untuk aktivitas sehari-hari, acara semi-formal, hingga ke kantor. Desainnya yang simpel dan elegan menjadikannya pilihan fleksibel untuk berbagai kesempatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan