Suara.com - Steak Hotel by HOLYCOW! yang mengawali perjalanannya dari warung steak sederhana yang ikonik di Radio Dalam, Jakarta Selatan, pada 10 Maret 2010, kini telah berkembang menjadi pionir resto steak lokal berkualitas dengan harga bersahabat di berbagai wilayah Indonesia. Merayakan hari jadinya yang ke-15, restoran ini pun menghadirkan menu spesial Sumatra Wagyu Ribeye 15 Days Dry Aged 300 gram.
Wynda Mardio, Founder Steak Hotel by HOLYCOW!, mengatakan bahwa sejak awal restoran tersebut didirikan dengan misi untuk menyajikan steak berkualitas dengan harga terjangkau bagi masyarakat.
Selama 15 tahun perjalanannya, Wynda mengelola langsung seluruh operasional tanpa sistem waralaba untuk memastikan standar kualitas tetap terjaga di setiap TKP (Tempat Karnivora Pesta).
Kini, dengan 15 TKP di berbagai kota, restoran steak miliknya terus berkembang dengan menghadirkan inovasi, baik dalam menu maupun layanan, seperti menu terbatas Private Selection, fasilitas Meat Shop, dan menu ready-to-cook Make Your Own HOLYCOW! yang tersedia di supermarket, memungkinkan pelanggan menikmati steak berkualitas dari rumah.
“Kami juga terus berupaya memenuhi keinginan dan selera kuliner pelanggan yang terus berubah dengan menghadirkan pengalaman makan steak yang lebih menyenangkan. Selama lebih dari satu dekade kami telah berkolaborasi bersama berbagai pihak seperti Kemenparekraf, chef ternama, serta selebritas pecinta steak untuk menghadirkan menu spesial yang unik," kata Wynda.
Berkat inovasi dan upaya ini, sepanjang 2024, restoran steak ini mencatat jumlah porsi steak yang disajikan meningkat 57% dibandingkan tahun sebelumnya.
Pencapaian ini kemudian menjadi motivasi untuk terus menghadirkan pengalaman makan steak terbaik bagi para pecinta daging di Indonesia.
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan yang telah setia menemani perjalanan selama 15 tahun, Steak Hotel by HOLYCOW! menghadirkan kampanye ulang tahun H15TORY, yang menawarkan menu spesial Sumatra Wagyu Ribeye 15 Days Dry Aged 300 gram.
Menu ini menggunakan daging Wagyu Sumatra MB 4-5, yang diproses dengan teknik dry aging selama 15 hari, menghasilkan tekstur yang lebih lembut serta rasa yang lebih kaya dan gurih.
Baca Juga: Azka Ditabok Deddy Corbuzier Kalau Tolak Nasi Boks, Padahal Makannya Nasi Padang Lauk Wagyu
Selain itu, menu ini disajikan dengan truffle fries, sea salt, dan mushroom sauce, yang semakin menyempurnakan cita rasanya.
Menu Dry Aged Sumatra Wagyu Ribeye sudah mulai bisa dinikmati sejak 21 Maret 2025 di seluruh TKP Steak Hotel by HOLYCOW! dengan harga Rp349.000++ (belum termasuk pajak dan biaya layanan).
Selain menikmati menu terbaru, pelanggan juga bisa memanfaatkan beragam promo menarik mulai dari 15 Maret hingga 30 April 2025 mendatang.
Salah satu promo yang sedang berlangsung adalah Promo Anniversary bekerja sama dengan Bank BCA yang berlangsung selama 21-31 Maret 2025, di mana pelanggan bisa membeli 1 menu Wagyu Steak dan mendapatkan gratis 1 menu Holychicken! Steak.
"Momentum bulan suci Ramadan dan perayaan Lebaran menjadi momen istimewa untuk berkumpul dan berbagi kebahagiaan bersama orang-orang terdekat. Kami berharap melalui menu spesial dan berbagai promo menarik ini, Steak Hotel by HOLYCOW! dapat menambah kehangatan kebersamaan dan menjadi bagian dari momen berharga para pelanggan," ungkap Wynda.
Lebih lanjut, Wynda menyampaikan rasa syukur atas perjalanan Steak Hotel by HOLYCOW! yang dimulai dari warung sederhana hingga berkembang selama 15 tahun di dunia kuliner.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
-
Bapmericano, Tren Nasi Campur Kopi dari Korea yang Bikin Geger: Enak atau Aneh?
-
Kisah Istri Pengemudi yang Berdaya: Perjalanan Bu Tami dari Dapur Rumah ke Usaha Roti Laris
-
5 Rekomendasi Bedak Tabur Untuk Digunakan Sehari-Hari, Wajah Bebas Kilap
-
Cara Mengaktifkan Kembali BPJS Kesehatan yang Tidak Aktif dari Perusahaan, Cek Alurnya