Suara.com - Ridwan Kamil membantah isu perselingkuhan yang diduga dilakukan bersama seorang model bernama Lisa Mariana.
Melalui sosial medianya, mantan Gubernur Jawa Barat ini membantah pernah berhubungan asmara bahkan memiliki anak seperti yang disebutkan model tersebut.
Kang Emil menyebut bahwa isu perselingkuhan itu hanyalah sebuah fitnah atas dasar alasan ekonomi saja.
"Kemarin telah beredar kabar bahwa ada pihak yang mengaku memiliki anak dari saya. Saya perlu sampaikan bahwa, ini adalah tidak benar dan merupakan fitnah keji bermotif ekonomi yang didaur ulang," kata Ridwan Kamil dikutip Suara.com pada Kamis (27/3/2025).
Soal isu menghamili Lisa Mariana, Ridwan Kamil mengaku baru bertemu satu kali dengan wanita tersebut. Dalam pertemuannya 4 tahun lalu itu, Lisa sudah dalam posisi mengandung.
"Saya hanya bertemu yang bersangkutan satu kali. Dan Permasalahan 4 tahun lalu ini sudah diselesaikan melalui bukti-bukti akurat yang tidak terbantahkan, bahwa ia sudah hamil duluan saat bertemu dan karenanya yang bersangkutan sudah meminta maaf di hadapan keluarganya," lanjut Ridwan Kamil.
Suami Atalia Praratya ini heran mengapa isu ini dimunculkan kembali di saat-saat sekarang.
"Yang saya tidak pahami adalah mengapa sekarang dimunculkan lagi, atas motivasi yang saya tidak pahami. Semoga yang bersangkutan diberikan hidayah," tukas Ridwan Kamil.
Sudah gerah dengan isu perselingkuhan, kali ini Ridwan Kamil tak ingin tinggal diam. Ia mengatakan akan menempuh jalur hukum atas isu yang sensitif terhadap rumah tangganya tersebut.
Baca Juga: Lisa Mariana Punya Anak Berapa? Model Majalah Dewasa yang Jadi Perbincangan
"Karenanya untuk kali ini, saya akan menggunakan tim hukum, untuk mewakili saya dalam permasalahan ini, sehingga bukti-bukti akurat terkait kebohongan fitnah ini bisa diperlihatkan kembali pada waktu yang dibutuhkan," pungkas Ridwan Kamil.
Pengakuan Lisa Mariana
Isu perselingkuhan yang menyeret Ridwan Kamil ini bermula dari unggahan model dewasa, Lisa Mariana.
Lisa Mariana mengklaim bahwa selingkuhan yang dipanggil akang itu meminta dirinya untuk menggugurkan kandungan. Tak cuma itu, dia pun mengungkap awal mula perkenalan mereka.
Lisa Mariana mengunggah hasil tangkap layar isi direct message (DM) Instagram pada 2021 lalu. Ia mengatakan bahwa sang pejabat lah yang lebih dulu menghubunginya.
"Nih, yang penasaran awal kenal gimana. Yang chat duluan siapa? Yang video call-video call siapa? Ini chat ada isinya lho," tulis Lisa Mariana pada Kamis (27/3/2025).
Berita Terkait
-
Siapa Lisa Mariana? Ini Pekerjaan Perempuan yang Ngaku Jadi Selingkuhan Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Punya Anak Berapa? Model Majalah Dewasa yang Jadi Perbincangan
-
Mengapa Pasangan Bahagia Pun Bisa Berselingkuh?
-
Beredar Video Check In dengan Cowok Lain, Putri Lisa Mariana Dicurigai Bukan Anak Ridwan Kamil
-
Profil Lisa Mariana: dari Model Majalah Dewasa, Kini Diduga Punya Hubungan dengan Ridwan Kamil
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
-
Bapmericano, Tren Nasi Campur Kopi dari Korea yang Bikin Geger: Enak atau Aneh?
-
Kisah Istri Pengemudi yang Berdaya: Perjalanan Bu Tami dari Dapur Rumah ke Usaha Roti Laris