Suara.com - Dalam menggunakan kosmetik, pemilihan warna yang tepat harus dilakukan agar Anda dapat tampil maksimal. Salah satu variabel yang harus dicermati adalah undertone kulit, yang akan berpengaruh pada penggunaan make-up harian. Lalu bagaimana kira-kira cara mengetahui undertone kulit Anda?
Undertone kulit sendiri tidak bisa langsung terlihat oleh mata telanjang, karena pada dasarnya warna kulit ini terletak di bawah permukaannya. Undertone akan memberikan rona alami di kulit yang tidak berubah karena pengaruh make-up apapun, sehingga pemilihan warna dan jenis make-up idealnya disesuaikan dengan warna undertone agar tidak menjadi aneh setelah berhias.
Secara umum ada sedikitnya 3 jenis undertone kulit. Lengkap dengan penjelasan cara mengetahui undertone kulit Anda, berikut poin pentingnya.
3 Jenis Undertone Kulit
Seperti disebutkan tadi ada sedikitnya 3 jenis undertone kulit yang ada. Ketiganya adalah warm, cool, dan neutral. Setiap Kategori mencakup beberapa jenis warna, yang dapat disesuaikan dengan pemilihan make-up yang Anda gunakan.
- Warm undertone mencakup warna keemasan, peach, dan kuning
 - Cool undertone mencakup warna kebiruan, merah, dan merah muda
 - Neutral undertone mencakup perpaduan kedua undertone di atas
 
Sifatnya yang unik membuat undertone pada saudara kandung tidak selalu sama. Maka dari itu, penting untuk mencermati undertone yang Anda miliki agar pemilihan make-up yang digunakan benar-benar bisa memaksimalkan tampilan Anda setiap hari.
Cara Mengetahui Undertone Kulit
Beberapa cara bisa dilakukan untuk mengetahui warna undertone kulit yang Anda miliki. Masing-masing penjelasannya adalah sebagai berikut.
1. Menggunakan Pakain Netral
Pakain dengan warna netral bisa membantu Anda mengetahui warna undertone kulit. Coba pakaian berwarna putih cerah, hitam, cokelat, atau putih gading. Jika undertone netral, maka warna-warna ini akan tampak optimal saat digunakan. Warna cokelat dan putih gading lebih menyala pada warm undertone, dan putih cerah dan hitam lebih oke ketika digunakan pemilik cool undertone.
2. Paparan Sinar Matahari
Paparan sinar matahari juga bisa membantu melihat undertone kulit. Pada kulit cool undertone, kulit cenderung mudah terbakar. Pada warm undertone, kulit memiliki daya tahan lebih baik pada paparan sinar matahari. Tapi tetap ingat bahwa sebaiknya apapun jenis undertone Anda sebaiknya menggunakan sunscreen untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar UV.
3. Cermati Warna Pembuluh Darah
Cara ini cenderung mudah dilakukan karena Anda hanya perlu melihat pembuluh darah nadi yang terlihat di permukaan kulit. Warna pembuluh darah ungu atau biru menandakan cool undertone, sedangkan warna pembuluh darah kehijauan cenderung masuk kategori warm undertone. Jika pembuluh darah tidak terlihat kebiruan atau kehijauan, maka bisa masuk kategori neutral undertone.
Baca Juga: Tips Memilih Warna Bedak yang Cocok untuk Kulit Kuning Langsat, Bye-bye Kusam!
4. Memakai Perhiasan
Pemilik cool undertone akan menunjukkan warna kontras pada kulit ketika menggunakan perhiasan berwarna perak. Sementara pada pemilik warm undertone, warna perhiasan emas akan lebih terlihat mencolok. Untuk Anda yang memiliki kategori neutral undertone, perhiasan emas atau perak sama-sama akan terlihat bagus saat digunakan.
5. Menggunakan Kertas Putih
Cara praktis mengetahui warna undertone kulit terakhir adalah dengan menggunakan bantuan kertas putih. Caranya cukup dengan memegang kertas putih di samping wajah. Jika wajah terlihat kuning, maka menandakan Anda memiliki warm undertone. Jika wajah terlihat merah muda, maka Anda cenderung memiliki cool undertone.
Cara-cara sederhana di atas bisa jadi cara mengetahui undertone kulit yang Anda milik. Dengan demikian Anda dapat memilih pakaian dan warna make-up yang sesuai dengan jenis undertone, dan tampak bersinar segar sepanjang hari.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
 - 
            
              7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
 - 
            
              5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
 - 
            
              Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
 - 
            
              3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
 - 
            
              6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
 - 
            
              Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya
 - 
            
              Normalnya, Sehari Kentut Berapa Kali? Ini Kata Ahli Gizi soal Batas Jumlah yang Sehat
 - 
            
              5 Sepatu Uniseks dan Palugada: Serba Bisa buat Ngantor, Nge-gym, dan Jalan!
 - 
            
              Arti Mimpi Pasangan Selingkuh Menurut Islam dan Cara Menyikapinya: Apakah Benar Kejadian?