Suara.com - Parfum wanita bukan hanya sekadar pelengkap penampilan, tetapi juga menjadi identitas diri yang mampu memancarkan kepribadian dan meningkatkan rasa percaya diri. Nah, kamu bisa mencoba parfum Miniso yang tahan lama.
Wewangian yang tepat mampu menciptakan kesan pertama yang mendalam, membuat suasana hati lebih baik, hingga menemani aktivitas sehari-hari dengan nyaman.
Kini, tak perlu lagi merogoh kocek terlalu dalam untuk mendapatkan parfum dengan aroma elegan dan ketahanan yang lama. Brand populer Miniso kini memiliki beragam varian parfum yang wanginya mewah, tahan lama hingga 24 jam, dan mudah ditemukan di berbagai store resmi mereka.
Koleksi parfum Miniso untuk wanita hadir dengan pilihan aroma yang sangat bervariasi. Ada wangi floral yang lembut, fruity yang segar, hingga aroma musk dan amber yang memberi kesan hangat sekaligus elegan.
Tak hanya soal aroma, desain botolnya juga minimalis, modern, dan mudah dibawa ke mana saja, menjadikannya pilihan ideal untuk para wanita yang aktif dan stylish.
Beberapa rekomendasi berikut bisa kamu jadikan referensi untuk membeli dan memilih parfum di Miniso.
1. British Pear
Parfum sekelas Jo Malone sendiri kini sudah bisa kamu beli di Miniso. Terinspirasi dari keharuman buah pir khas Inggris, British Pear menjadi salah satu varian terlaris dari Miniso.
Aromanya fruity segar dengan sentuhan elegan. Banyak pengguna menyebut parfum ini sangat mirip dengan brand parfum high-end Jo Malone tapi harganya jauh lebih murah.
Untuk top notesnya, tercium aromanya juicy pear dan citrus saat di awal. Setelah itu, wangi bunga freesia dan rose mulai tercium dan terakhir wangi patchouli, musk, dan woody yang lebih dominan.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Parfum Murah dan Wangi Tahan Lama di Niceso, Cocok untuk Berbagai Aktivitas
Ketahanan parfum ini mulai dari 12 hingga 16 jam, terutama ketika disemprotkan di kulit lembap.
Harganya pun cukup terjangkau, yaitu Rp99.900 saja.
2. Crystal Diamond
Crystal Diamond menawarkan aroma yang glamor, elegan, sekaligus menawan. Parfum ini sering dipilih untuk acara pesta atau momen spesial. Aromanya mewah, memberikan kesan sophisticated, dan tahan lama.
Wewangian di awal semprot adalah wangi citrus segar dengan sentuhan fruity lalu wangi jasmine, rose, dan orchid mulai tercium. Untuk base-nya, parfum Crystal Diamond ini memiliki wangi musk, amber, dan vanilla
Ketahanan hingga 16 hingga 24 jam, sangat awet dibandingkan varian lain.
Harganya juga masih terjangkau, yaitu Rp99.900.
3. Eternal Faith
Varian Eternal Faith menghadirkan aroma yang segar, ringan, namun tetap meninggalkan kesan mendalam.
Parfum ini cocok untuk penggunaan sehari-hari karena tidak terlalu menyengat. Banyak pengguna merasa parfum ini versatile, bisa dipakai ke kantor, kampus, hingga jalan santai.
Dengan top notes citrus, apple, middle notes white flowers, rose, dan freesia, serta base notes musk dan sandalwood, parfum ini memiliki ketahanan 10 hingga 12 jam, dengan wangi yang semakin lembut seiring waktu.
Harganya pun cukup terjangkau yaitu Rp89.900.
4. Amber Grace
Amber Grace merupakan varian yang memberikan kesan hangat, elegan, dan sedikit sensual.
Parfum ini juga sangat cocok dipakai saat malam hari atau acara formal karena memberikan kesan dewasa dan mewah. Review pengguna banyak menyoroti ketahanannya yang sangat baik.
Top notes dari parfum ini ialah citrus, pear, dan raspberry dengan middle notes jasmine, iris, dan hazelnut serta ditutup dengan base cedar, amber, vanilla, dan musk.
Parfum ini bisa bertahan hingga 24 jam, terutama di pakaian. Sama seperti parfum sebelumnya, harga parfum ini yaitu Rp99.900.
5. Secret Garden
Seperti namanya, Secret Garden menghadirkan wangi floral yang menawan, seolah membawa penggunanya berjalan di taman bunga penuh warna.
Aroma bunga yang dominan membuat parfum ini sangat cocok untuk wanita penyuka wangi feminin, lembut, dan romantis. Banyak pengguna menyebut parfum ini ideal untuk siang maupun sore hari.
Top notes dari parfum ini ialah peach dan apple dengan middle notes rose, lily of the valley, dan jasmine dan ditutup dengan wangi sandalwood dan musk manis.
Ketahanannya mulai dari 8 hingga 10 jam dengan aroma floral yang awet.
Harganya sedikit lebih murah dari sebelumnya yaitu Rp89.900 di store official Miniso.
6. Fearless
Aroma dari Fearless ini bold namun tetap feminin sehingga cocok untuk dipakai saat acara penting atau malam hari. Banyak yang menyukai karakter parfumnya karena memberi aura elegan dan classy.
Banyak pengguna yang menyebut wangi dari parfum ini mirip dengan parfum high end YSL Libre dengan aura elegan, menggoda, dan tahan lama.
Ketahanan parfum ini hingga 12-16 jam dengan aroma yang semakin hangat seiring waktu.
Harganya juga sama yaitu Rp99.900 di store official Miniso.
7. Nebula
Nebula menawarkan aroma misterius dan elegan dan banyak yang menyebut wanginya mirip dengan apricot blossom yang lembut.
Banyak pengguna yang menyebut cocok untuk suasana kasual maupun elegan.
Nebula ini pun cocok digunakan saat momen spesial seperti pernikahan, acara ulang tahun, atau pertemuan keluarga. Aromanya yang cukup manis kerap membuat banyak orang penasaran dengan parfum ini.
Itulah rekomendasi parfum miniso untuk wanita yang tahan lama hingga 24 jam. Dengan harga murah, kamu bisa mendapatkan aroma yang sesuai seleramu.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur