Suara.com - Kenyamanan dalam hunian kini tak lagi hanya soal estetika atau fungsi dasar. Perlengkapan rumah tangga masa kini dituntut untuk menghadirkan teknologi yang canggih, efisien, dan ramah lingkungan demi mendukung gaya hidup berkelanjutan.
Sebut saja mulai dari keran air hemat energi yang mengatur aliran secara otomatis, lampu pintar yang menyesuaikan cahaya sesuai suasana hati, hingga peralatan dapur multifungsi yang mempersingkat waktu memasak.
Semua ini bukan hanya soal kemewahan, tapi juga efisiensi yang memberi kita lebih banyak waktu untuk hal-hal yang benar-benar penting.
Inilah visi yang diusung oleh Daelim Dobidos Indonesia dalam menghadirkan solusi hunian modern.
Pada Selasa (9/9/2025), Daelim Dobidos Indonesia meresmikan showroom terbarunya di Capital Cove Business, BSD, Tangerang Selatan.
CEO Daelim Dobidos Indonesia, Kim Soo Chul, menyampaikan bahwa kehadiran showroom ini merupakan bentuk komitmen perusahaan dalam menghadirkan pengalaman interaktif bagi konsumen yang mengutamakan kualitas hunian dan gaya hidup modern.
“Kehadiran showroom di BSD merupakan wujud komitmen kami untuk memberikan akses yang lebih luas bagi konsumen Indonesia terhadap lini produk Daelim Dobidos yang menggunakan teknologi Korea berstandar global,” ujarnya.
Sejak berdiri pada tahun 1970, Daelim Dobidos telah dikenal sebagai produsen perlengkapan rumah tangga yang menggabungkan inovasi, fungsionalitas, dan keberlanjutan.
Produk-produk unggulannya meliputi kitchen and bathroom fixtures, flatware, water purifier, dan berbagai perlengkapan rumah lainnya yang dirancang untuk tahan lama dan ramah lingkungan.
Baca Juga: Dari Hutan hingga Laut, Bagaimana Kekayaan Biodiversitas Bisa Jadi Sumber Ekonomi Berkelanjutan?
Ramah Lingkungan, Investasi untuk Masa Depan
Kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan kini menjadi bagian dari gaya hidup. Perlengkapan rumah yang hemat air dan energi bukan hanya mengurangi tagihan bulanan, tapi juga membantu mengurangi jejak karbon.
Dalam peresmian showroom, Daelim Dobidos menonjolkan konsep eco-friendly melalui produk bathroom fixtures dengan tagline “save water, safe water”.
Tagline ini mencerminkan komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian air sebagai sumber daya utama dalam rumah tangga.
Salah satu inovasi yang ditampilkan adalah closet bathroom yang hanya membutuhkan 4 liter air untuk membersihkan secara maksimal—lebih efisien dibandingkan standar umum yang menggunakan 6 liter.
Estetika yang Menghidupkan Ruang
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
Terkini
-
Rekomendasi 5 Sepatu Lokal Harga Rp200 Ribuan: Nyaman, Nggak Bikin Pegal saat Berdiri di KRL
-
Terpopuler: Raisa dan Hamish Sepakat Cerai, Warganet Debat Makan Pakai Tangan
-
Tak Cuma Produk Skincare, 5 Bahan Alami Ini Juga Ampuh Hilangkan Flek Hitam di Wajah
-
5 Artis dengan Pernikahan Tersingkat, Ada yang Cuma Bertahan 2 Hari
-
Rangkaian Produk Wardah untuk Hilangkan Flek Hitam, Mengandung Alpha Arbutin dan Niacinamide
-
5 Rekomendasi Sunscreen dengan Tekstur Gel: Ringan, Cepat Meresap, Perlindungan Maksimal
-
Kepedesan Makan Mi, Ahn Hyo Seop Bikin Histeris Fans
-
Cara Baru Manusia Hadapi Kecanggihan AI: Kuncinya Ada di Kolaborasi!
-
Prof. Elisabeth Rukmini: Menenun Sains, Makna, dan Masa Depan Perguruan Tinggi
-
Umrah Kini Bisa Mandiri, Segini Beda Harganya Dibanding Pakai Travel Agent