- Fuad LTE berhasil menjadi juara Championship CGC 2025 setelah memecahkan rekor memperbaiki CPU ponsel.
- Fuad memiliki kepiawaian dalam memperbaiki kerusakan teknis barang elektronik, khususnya dari brand Apple.
- Setelah sukses di tingkat Asia, Fuad berhak mewakili Indonesia di acara puncak Circuit Global Championship (CGC) World Cup Final di Guangzhou.
Suara.com - Nama Indonesia akan kembali berkiprah di dunia internasional setelah Fuad LTE berhasil menjadi juara Championship CGC 2025.
Dengan catatan waktu 3 menit 15 detik, teknisi muda ini berhasil memecahkan rekor reparasi CPU ponsel.
Dengan prestasi tersebut, Fuad akan terbang ke Guangzhou, Tiongkok untuk beradu keterampilan dega para teknisi terbaik di dunia. Lantas, siapa sebenarnya Fuad?
Bagaimana kemampuan ini diperolehnya? Simak informasi berikut untuk jawabannya.
Profil Fuad LTE
Fuad adalah seorang teknisi ponsel di Fix Apple Solution. Sesuai namanya, Fuad memang memiliki kepiawaian dalam memperbaiki kerusakan teknis dari produk-produk elektronik, khususnya dari brand Apple.
Fuad memang mengikuti Borneo Championship CGC Indonesia mewakili Fix Apple Solution. CGC Championship adalah event tahunan di bidang CPU ponsel.
Pada tahun 2025 ini, CGC diadakan sepanjang 30–31 Agustus 2025 di Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Di sana, Fuad berlomba dengan teknisi lainnya. Melansir dari salah satu di unggahan Instagram pribadi miliknya (@fuad_parker) hasil CGC yang diperolehnya tidak terlepas dari kedua gurunya, yaitu Rizal Arsyad Dini (Borneo Schematics) dan Wyman Lau (G-Lon).
Baca Juga: Berapa Biaya Ganti Baterai iPhone di Indonesia? Jangan Sampai Boncos!
Menilik dari unggahan Instagram, Fuad sudah menikah dengan seorang wanita bernama Siwi. Keduanya juga sudah memiliki putri bernama Arsyila.
Di samping membagikan prestasinya sebagai teknisi ponsel, Fuad memang tidak segan menunjukkan kebersamaannya bersama keluarga.
Usai menjadi juara di tingkat Asia, Fuad akan menjadi perwakilan di acara puncak CGC Championship yang akan berlangsung di Guangzhou, China di bulan September ini.
Satu hal yang membuat ajag Circuit Global Championship (CGC) ini istimewa adalah bahwa kategori CPU Phone akan langsung terbang ke China untuk mewakili Indonesia di CGC World Cup Final. Di sini, Fuad LTE akan berhadapan dengan para teknisi ponsel dari seluruh dunia.
Menuju CGC World Cup Final
Setelah sukses di tingkat Asia, Fuad berhak mewakili Indonesia di acara puncak Circuit Global Championship (CGC) World Cup Final yang akan diselenggarakan di Guangzhou, Tiongkok, pada September ini. Di sana, ia akan menghadapi para teknisi terbaik dari berbagai negara.
Berita Terkait
-
Daftar Lengkap Harga iPhone Bekas di Indonesia September 2025, Turun Harga?
-
5 Rekomendasi HP Tipis Alternatif iPhone 17 Air, Harga Lebih Ramah di Kantong
-
Rp2 Jutaan Dapat iPhone Apa? Cek 5 Pilihan Terbaik, Cocok buat Kaum Mendang-mending
-
Kapan Waktu Terbaik Beli iPhone 17 di Indonesia? Pertimbangkan 5 Hal Ini
-
KPK Lelang iPhone 13 Pro Max Mulai Rp 3-7 Jutaan, Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nisfu Syaban Baca Yasin 3 Kali Setelah Maghrib untuk Apa? Ini Penjelasannya
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak Paling Murah di Indomaret
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas