Lifestyle / Komunitas
Rabu, 17 September 2025 | 22:41 WIB
Ilustrasi matematika. (Elements Envato)

Suara.com - Prestasi anak muda Indonesia di panggung internasional semakin beragam. Tidak hanya lewat olahraga atau seni, kali ini kabar membanggakan datang dari ranah akademik.

Seorang siswa SMP berhasil membawa pulang medali dalam kompetisi matematika bergengsi dunia, membuktikan bahwa generasi muda Indonesia punya daya saing global di bidang sains dan angka.

Matematika mungkin kerap dipandang sulit, namun bagi banyak pelajar, ajang internasional menjadi arena untuk menunjukkan kreativitas, logika, dan kemampuan berpikir kritis. Ada beberapa alasan mengapa capaian akademik anak muda Indonesia patut mendapat perhatian.

1. Membuktikan Daya Saing Global

Keberhasilan siswa Indonesia di ajang internasional menjadi bukti bahwa kualitas pendidikan dan kemampuan generasi muda kita bisa bersaing dengan negara lain.

2. Matematika Sebagai Jembatan Kreativitas

Lebih dari sekadar angka, matematika melatih pola pikir logis dan strategis yang bisa diterapkan dalam berbagai bidang kehidupan, mulai dari teknologi hingga bisnis.

3. Citra Positif untuk Bangsa

Setiap medali yang diraih menambah reputasi Indonesia di mata dunia, memperlihatkan bahwa talenta akademik kita patut diperhitungkan di kancah global.

Baca Juga: Buktikan Prestasi: Perempuan Tak Lagi Hanya Penonton di Lapangan Futsal

4. Inspirasi bagi Pelajar Lain

Prestasi ini bisa menjadi pemicu semangat bagi siswa lain di seluruh Indonesia untuk berani bermimpi besar dan mencoba tantangan akademik internasional.

Dazle David Toalu, siswa SMP Ipeka BSD, Serpong, Banten berhasil meraih medali perunggu di International Mathematics Competition (IMC) 2025

Capaian membanggakan ini datang dari Dazle David Toalu, siswa SMP Ipeka BSD, Serpong, Banten. Ia berhasil meraih medali perunggu di International Mathematics Competition (IMC) 2025 yang digelar di Da Nang, Vietnam, pada 26–31 Agustus lalu. Ajang ini diikuti oleh lebih dari 1.000 peserta dari puluhan negara.

Bagi Dazle, pengalaman ini tidak hanya soal lomba, tetapi juga perjalanan belajar yang panjang.

“Saya bersyukur bisa membawa pulang medali untuk Indonesia. Tantangannya tidak mudah, tapi pengalaman bertemu teman-teman dari berbagai negara membuat saya semakin bersemangat untuk terus belajar,” ujarnya dalam keterangan resmi.

Dazle bukan wajah baru di dunia kompetisi akademik. Sebelumnya, ia juga meraih medali emas di SEAMO X serta penghargaan di ajang World Scholar’s Cup 2024. Rangkaian prestasi ini menunjukkan konsistensinya mengasah kemampuan sejak dini.

Load More