Suara.com - Sepatu running lokal kian lama kian menunjukkan 'tajinya' karena kualitas dan fiturnya hampir sekelas sepatu running kelas dunia.
Tak ayal, sepatu running lokal berhasil mengadopsi fitur-fitur canggih yang diusung oleh sepatu running seperti Reebok yang membuat performa makin meningkat.
Harganya juga jauh lebih murah dari Reebok dan kualitasnya setara dengan produk ori.
Murahnya harga sepatu running lokal bukan karena mengorbankan kualitas, tetapi menggunakan daya produksi lokal dan menjaring pengrajin dari berbagai daerah.
Berikut rekomendasi sepatu running lokal yang kualitasnya berani diadu dengan Reebok ori.
Ortuseight Hypersonic Series
Sepatu ini dirancang untuk performa tinggi. Fiturnya didesain sedemikian rupa untuk emberikan stabilitas superior dan sangat cocok untuk pelari dengan pace cepat, lari jarak menengah hingga maraton.
Teknologi midsole pada sepatu ini memberikan energy return yang baik untuk memaksimalkan daya ledak dan performa saat berlari.
- Fitur utama: Carbon Plate (pada varian tertentu), Ortfoam atau Ortcell Midsole
- Keunggulan: Responsif dan high performance. Sangat stabil, midsole empuk dan responsif, cocok untuk lari cepat (pace) hingga jarak jauh.
- Harga: Rp750.000 - Rp1.200.000
910 Nineten Geist Ekiden
Teknologi Infiknit Upper (material rajutan yang fleksibel dan berventilasi) pada sepatu ini mirip dengan teknologi knit pada upper sepatu running seperti Reebok.
Sepatu ini juga dilengkapi Active Frame di tumit untuk meningkatkan stabilitas.
- Fitur utama: Infiknit Upper, Active Frame (Untuk stabilitas tumit)
- Keunggulan: Cocok untuk lari jarak jauh dan maraton. Ringan, ventilasi baik, stabilitas tumit kuat, daya tahan tinggi untuk long run.
- Harga: Rp450.000 - Rp600.000
League Kumo 2
League Kumo 2 dirancang khusus untuk pelari dengan karakteristik foot strike (cara kaki menyentuh tanah) mid-to-forefoot.
Kelebihan utamanya juga mencakup desain yang diklaim mengikuti karakter kaki orang Indonesia, baik dari segi ukuran maupun bentuk lengkungannya.
Ada juga teknologi Injected EVA atau CM EVA pada midsole yang memberikan bantalan empuk, ringan, dan fleksibel.
- Harga: Sekitar Rp699.000 hingga Rp749.000.
Specs Coanda
Specs Coanda memanfaatkan teknologi Substance 1 Midsole yang diklaim responsif dan sangat ringan, menghasilkan lari yang lebih cepat dan efisien.
Outsole-nya menggunakan All-Terrain Rubber yang mengandung komposisi karet recycle, memberikan daya cengkeram optimal di berbagai permukaan, mirip dengan outsole yang versatile pada sepatu trail atau running dari Reebok.
- Fitur utama: Substance 1 Midsole (Responsif dan efisien), All-Terrain Rubber Outsole
- Keunggulan: Upper sangat tipis dan berpori (cocok untuk long run dan pace tinggi), midsole ringan dan responsif, outsole ramah lingkungan.
- Harga: Rp600.000 - Rp700.000
Mills Enermax Cushion
Kunci teknologi pada sepatu ini terletak pada outsole berbahan Phylon yang dikenal ringan namun kuat, mendukung akselerasi tanpa menambah beban berlebih.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Valentine Eksklusif di Makau: Dari Candlelight Dinner hingga Spa Privat
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Investasi Jangka Panjang: Mengapa Konsep Forever Homes Mendominasi Tren Hunian 2026?
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas