Suara.com - Dalam Islam, puasa Ramadan merupakan kewajiban bagi setiap muslim yang telah memenuhi syarat. Namun, syariat juga memberikan keringanan bagi mereka yang berada dalam kondisi tertentu.
Salah satu bentuk keringanan tersebut adalah fidyah, yaitu tebusan bagi orang yang tidak mampu menjalankan puasa dan tidak memungkinkan untuk menggantinya di hari lain.
Oleh karenanya, perlu dicari tahu bayar fidyah puasa 1 hari berapa rupiah dan kg beras?
Untuk menjawabnya, penting memahami terlebih dahulu apa itu fidyah, siapa saja yang wajib membayarnya, serta bagaimana ketentuan ukurannya menurut para ulama.
Secara bahasa, fidyah berarti tebusan. Dalam istilah syariat Islam, fidyah adalah denda berupa pemberian makanan kepada orang miskin sebagai pengganti ibadah puasa yang ditinggalkan karena uzur syar’i.
Hal ini dijelaskan dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 184:
"Dan wajib bagi orang-orang yang berat menjalankannya (jika mereka tidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makan seorang miskin…"
Dikutip dari buku Madrasah ‘Amil karya Ahmad Zaki Mubarak dkk, fidyah merupakan kewajiban yang harus dibayarkan karena meninggalkan kewajiban ibadah akibat alasan yang dibenarkan secara syariat. Pembayarannya dapat berupa makanan pokok atau dalam kondisi tertentu dikonversikan ke bentuk uang.
Hukum Membayar Fidyah Puasa
Baca Juga: Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
Hukum membayar fidyah adalah wajib bagi muslim yang termasuk dalam kategori tertentu dan tidak memungkinkan untuk meng-qadha puasa.
Artinya, fidyah bukan pilihan, melainkan kewajiban pengganti puasa yang ditinggalkan.
Namun perlu dicatat, tidak semua orang yang meninggalkan puasa wajib membayar fidyah. Sebagian masih diwajibkan mengqadha puasa di hari lain jika kondisi memungkinkan.
Berdasarkan penjelasan para ulama dan praktik fiqih yang berlaku, berikut kriteria orang yang diperbolehkan membayar fidyah:
- Orang tua renta yang sudah tidak memiliki kemampuan fisik untuk berpuasa.
- Orang sakit parah yang kecil kemungkinan sembuh dan tidak mampu berpuasa secara permanen.
- Ibu hamil atau menyusui yang khawatir puasa dapat membahayakan diri sendiri atau bayinya, berdasarkan rekomendasi medis.
- Orang yang menunda qadha puasa tanpa uzur hingga bertemu Ramadhan berikutnya.
Bayar Fidyah Puasa 1 Hari Berapa Kg Beras?
Fidyah dibayarkan sesuai jumlah hari puasa yang ditinggalkan dan disalurkan kepada fakir miskin. Besaran fidyah dihitung menggunakan satuan mud, yaitu takaran makanan pokok dalam Islam.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
5 Cushion Terbaik untuk Kulit Sensitif Usia 45 Tahun ke Atas
-
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
-
5 Rekomendasi Moisturizer Jepang, Formula Negeri Sakura Hempas Flek Hitam
-
4 Rekomendasi Serum Finally Found You untuk Kulit Glowing, Nomor 1 Andalan Wulan Guritno
-
Ramalan Keuangan Shio 29 Januari 2026: Siapa Dapat Rezeki Nomplok di Akhir Bulan?
-
7 Makanan Khas Imlek Selain Kue Keranjang yang Halal dan Penuh Makna
-
Serum Anti Aging Boleh Dipakai Mulai Umur Berapa? Cek 5 Produk Mulai Rp28 Ribuan
-
5 Rekomendasi Eye Mask Retinol untuk Atasi Kerutan di Sekitar Mata, Pas buat Usia 45-an
-
Puasa Syaban 2026 Jatuh pada Tanggal? Ketahui Jadwal, Niat dan Keutamaannya
-
8 Rekomendasi Merk Baju Lebaran Murah Sesuai Trend 2026, Harga Rp100 Ribuan