Suara.com - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Daniel Tumiwa menilai tuduhan keterlibatan konsultan politik Amerika Serikat Stanley Greenberg terkait pencapresan Joko Widodo di Pilpres 2019 merupakan upaya terencana untuk menghacurkan reputasi Jokowi. Daniel menyebut tuduhan tersebut bukan sekadar kabar bohong atau hoaks biasa.
Daniel mengatakan kalau isu yang ditenggarai buatan kubu lawan politik Jokowi itu dirancang secara matang dan terencana. Bahkan, menurutnya, isu penggunaan konsultan politik itu disiapkan jauh sebelum Pilpres 2019 dimulai.
"Tuduhan bahwa pak Jokowi adalah klien Stan Greenberg adalah hasil rencana jahat yang terencana dan bukan sekedar hoaks recehan," kata Daniel Tumiwa di Kantor DPP PSI, Jalan KH Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Jumat, (15/2/2019).
Berdasarkan penelusuran, laman political-strategist.com yang dicatut kubu capres nomor urut 02 Prabowo Subianto untuk menuding Jokowi pakai jasa konsultasi politik Stanley adalah website palsu. Dia juga menganggap website bodong tersebut sudah ada sejak tahun 2016.
Daniel menjelaskan nama political-strategist.com menyerupai nama sebuah konsultan politik resmi Roland Vincent, The Political Strategist. Konsultan tersebut kata Daniel memiliki website resmi dengan alamat thepoliticalstrategist.com.
"Bagian profil Greenberg, tercantum data pribadi yang hampir sepenuhnya sama dengan Informasi mengenai Greenberg yang termuat dalam website resmi Greenberg yang asli. Hanya saja, dibagian nama klien situs 'bodong' tersebut, salah seorang kliennya adalah Jokowi," ungkapnya.
"PSI menganggap kasus Stan Greenberg adalah skandal, sebuah pelanggaran moral serius yang dilakukan para aktor politik untuk menghancurkan reputasi Jokowi," imbuhnya.
Isu adanya keterlibatan konsultan Amerika Serikat Stanley Greenberg dengan Jokowi pertama kali mencuat melalui pemberitaan di salah satu media online yang merujuk pada laman political-strategist. Dari laman tersebut, disebutkan sejumlah daftar klien Greenberg sebagai penyurvei dan ahli strategi politik.
Beberapa klien yang tercantum di laman itu merupakan pemimpin negara, seperti Presiden AS Bill Clinton, Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela, Wakil Presiden AS Al Gore, Perdana Menteri Inggris Tony Blair, Senator sekaligus eks Menlu AS John Kerry, Kanselir Jerman Gerhard Shroder hingga Presiden RI Joko Widodo.
Baca Juga: Lihat Pesenam Tekuk Tubuh Saat di Pesawat, Lentur Banget!
Tak berselang lama, pemberitaan tersebut langsung disebarluaskan oleh beberapa tokoh yang berada di kubu Prabowo. Mereka diantaranya, Rachland Nasidik, Priyo Budi Santoso, Andre Rosiade, Ferdinand Hutahean, Miftah Nur Sabri, dan juga akun resmi Partai Gerindra.
Berita Terkait
-
TKN Jokowi Minta Pendukung Tak Lagi Persoalkan Cuitan Bos BukaLapak
-
Jokowi: Harga Daging dan Beras di Indonesia Paling Murah di Dunia
-
AJI Minta Jokowi Bahas Mutilasi Khashoggi dengan Putra Mahkota Arab Saudi
-
Peserta Tanwir Muhammadiyah Dilarang Pose 1 Jari saat Selfie dengan Jokowi
-
Prabowo Ditolak Salat Jumat, TKN Jokowi: Mungkin Khawatir Jamaah Membludak
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram