Suara.com - Untuk mendaftar ke akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), siswa harus mencantumkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN). Apa itu NISN dan bagaimana cara cek NISN untuk daftar SNMPTN dan SBMPTN 2022?
Menurut Kemdikbud, NISN adalah nomor induk siswa yang berlaku secara permanen untuk membedakan siswa dari sekolah di seluruh Indonesia. Sementara itu, cara cek NISN untuk daftar SNMPTN dan SBMPTN 2022 pun cukup mudah. Simak caranya berikut ini.
Secara garis besar NISN adalah KTP-nya para siswa. NISN berupa kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik, standar dan berlaku sepanjang masa.
NISN dapat membedakan satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah Indonesia dan Sekolah Indonesia di Luar Negeri. NISN wajib diberikan kepada setiap siswa atau peserta didik yang bersekolah di satuan pendidikan yang memiliki NPSN dan terdaftar di Referensi Kemendikbud.
Cara Cek NISN untuk Daftar SNMPTN dan SBMPTN 2022
Lalu bagaimana cara mengetahui NISN? Ada 2 cara mengecek NISN, pertama cara manual dengan bertanya kepada pihak sekolah masing-masing dan cara kedua melalui website resmi sesuai dengan arahan Kemdikbud.
"Hasil dari proses pemberian kode identifikasi oleh PDSPK ditampilkan secara terbuka dalam batasan tertentu melalui situs NISN https://nisn.data.kemdikbud.go.id./ ".
Langkah-langkah untuk mengecek NISN melalui website sebagai berikut:
- Cari laman https://nisn.data.kemdikbud.go.id/ dan masuk ke halaman "Pencarian Nama".
- Masukkan data yang diminta secara lengkap dan benar, di antaranya nama siswa, tempat lahir, tanggal lahir dan nama ibu.
- Setelah itu, beri tanda centang pada kolom "saya bukan robot" dan klik cari data.
- Jika mengikuti langkah dengan benar maka NISN akan segera muncul, tak lama setelah tombol pencarian di klik.
Tujuan NISN untuk mengidentifikasi siswa secara standar, konsisten dan berkesinambungan. NISN juga digunakan sebagai sistem pendukung program Dapodik.
Di antaranya dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan dan program pendidikan lainnya seperti: Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Ujian Nasional, PIP dan SNMPTN.
Ketika siswa mendaftar SNMPTN dan SBMPTN 2022 melalui LTMPT, wajib menyertakan NISN. Bagi yang belum pernah registrasi akun LTMPT, berikut langkah yang bisa diikuti.
- Cari laman www.portal.ltmpt.ac.id dan pilih kolom “daftar di sini”.
- Pilih kolom "siswa" dan masukkan NISN, NPSN, tanggal lahir dan klik "selanjutnya".
- Masukan email aktif dan password.
- Klik "daftar" untuk memunculkan notifikasi aktivasi akun.
- Selanjutnya buka email dan ikuti langkah aktivasi akun.
- Setelah akun dinyatakan aktif, siswa bisa login ke laman www.portal.ltmpt.ac.id.
Seperti itulah cara cek NISN untuk daftar SNMPTN dan SBMPTN 2022. Jika sudah mendapatkan NISN milik kalian, segera lakukan pendaftaran akun LTPMT sesuai jadwal seleksi yang telah ditentukan.
Kontributor : Rima Suliastini
Berita Terkait
-
Ini Cara Simpan Permanen Data LTMPT untuk Daftar SNMPTN dan SBMPTN 2022, Pastikan Menyimpan Datamu Sebelum Terlambat!
-
Cara Edit Foto untuk LTMPT, Pastikan Mengedit dengan Benar Agar Mempermudah Pendaftaran SNMPTN dan SBMPTN 2022
-
Kapan Terakhir Pengisian PDSS SNMPTN 2022? Terakhir Hari Ini, Jangan Sampai Terlewat Agar Bisa Daftar SNMPTN 2022!
-
Cara Buat Akun LTMPT untuk SBMPTN 2022, Siap-siap Sebentar Lagi Pendaftaran Dibuka!
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Bahlil Mendadak Dipanggil Prabowo ke Istana, Ada Apa?
-
Pengamat Ungkap Kontras Jokowi dan Prabowo, Dulu 60% Kepuasan Publik Tenang, Kini 90% Sepertiga 98
-
Waspada! BPOM Rilis 23 Kosmetik Berbahaya, Cek Daftarmu Sebelum Terlambat
-
Viral Mau Cari Lelaki Pintar, Tinggi, dan Tampan: Ini Fakta Sebenarnya Isi Pidato Megawati
-
Geger Ijazah Gibran: Roy Suryo ke Australia, Klaim Kantongi Bukti Langsung dari Petinggi UTS
-
Drama Gugat Kejagung Berakhir, Aset Berharga Sandra Dewi Hasil Korupsi Harvey Moeis Segera Dilelang
-
Langkah Cerdas Hemat Biaya Bulanan: Manfaatkan Gratis Biaya Admin
-
Polisi Bunuh Polisi, Kubu Kompol Yogi Bantah Piting Leher Nurhadi: Dakwaan Hasil Imajinasi Jaksa
-
Prabowo Perintahkan TNI Tambah Batalion Kesehatan, Tujuannya Apa?
-
13 Kali Gelar Job Fair, Pramono Sebut 150 Disabilitas Telah Diterima Bekerja