Suara.com - Sebanyak 102 kios dan los di Pasar Gembong, Kampung Gembong, RT/RW 02/02, Desa Gembong, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, Banten hangus terbakar pada Minggu (20/2/2022) sekitar pukul 04.30 WIB dini hari.
Kepala Bidang Kedarudatan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang Abdul Munir di Tangerang, Minggu, mengatakan peristiwa kebakaran yang menghanguskan ratusan kios pasar itu terjadi pada Minggu dini hari.
"Sebanyak 102 kios dan los yang ada di sana ludes dilalap si jago merah," katanya.
Ia menjelaskan, dari 102 kios dan los yang sudah hangus akibat amukan api tersebut, di antaranya 50 unit kios buah-buahan, sembako, pakaian/baju, sayuran, bakso dan lain-lain.
"Kemudian ditambah lagi satu unit toko sembako, satu unit rumah dan 50 unit los buah-buahan, sembako, sayuran, sosis dan bakso," jelasnya.
Ia mengungkapkan, untuk memadamkan api, BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan lima unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dengan 30 personel yang dibantu oleh 20 dari unsur TNI dan Polri.
"Amukan api dapat dijinakkan pada pukul 05.15 WIB dan hingga saat ini masih proses pendinginan," ujarnya.
Ia mengaku, kebakaran berawal dari salah satu toko pakaian milik wanita bernama Endah dan diduga akibat hubungan pendek arus listrik.
"Diduga sementara akibat konsleting listrik," singkatnya.
Baca Juga: 8 Kios di Pasar Inpres Soe Terbakar
Ia juga menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp1 miliar rupiah.
"Selain petugas Damkar yang terlibat dalam pemadaman api, ada juga dari Kodim 0510/ Tigaraksa, Polsek Balaraja dan masyarakat," kata dia. (Sumber: Antara)
Berita Terkait
-
8 Kios di Pasar Inpres Soe Terbakar
-
Prakiraan Cuaca BMKG 20 Februari 2022 Tangerang Banten: Malam Diprediski Hujan
-
Hasil Liga 1: PSM Makassar Tak Berkutik Hadapi Persita Tangerang, Dipecundangi Dua Gol Tanpa Balas
-
Menelisik Sejarah Cina Benteng di Tangerang dan Tragedi Pembantaian Etnis Tionghoa
-
Link Live Streaming PSM Makassar vs Persita Tangerang di BRI Liga 1 Malam Ini
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Komisi II DPR Buka Peluang Masukkan Aturan Pilkada dalam Kodifikasi RUU Pemilu
-
KAI Daop 1 Jakarta Kembalikan Dana Penumpang hingga Rp1,2 Miliar Imbas Banjir Pekalongan
-
Kejar Tahapan Pemilu, Komisi II DPR Targetkan UU Pemilu Baru Tuntas Akhir 2026
-
Waspada! Kasus DBD di Jakarta Mulai Merayap Naik di Awal 2026
-
Temuan Komisi E DPRD DKI: Obat HIV di Jakbar Disimpan di Ruangan Apek, Pasien Keluhkan Bau Menyengat
-
Sentil Pemprov DKI Soal Tawuran, Komisi E DPRD Usul Sanksi Pidana bagi Orang Tua Pelaku
-
Pecah Kongsi! Rustam Effendi Kecewa Eggi Sudjana Sebut Jokowi Orang Baik Usai Kasus Dihentikan
-
DPRD DKI Dukung Rute Baru Transjabodetabek untuk Kurangi Macet Jakarta
-
Rustam Effendi Sebut Eggi Sudjana Musuh dalam Selimut, di TPUA Dia Duri dalam Daging!
-
Kepala Daerah yang Di-endorse Jokowi Ditangkap KPK, Bukti Pengaruh Politik Memudar Pasca Lengser?