Suara.com - Desakan publik terhadap Mochamad Iriawan atau Iwan Bule untuk mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PSSI buntut dari tragedi Kanjuruhan semakin panas.
Mulai dari petisi yang telah ditandatangani ribuan orang, penyerangan warganet di akun pribadinya, mosi tidak percaya terhadap PSSI, hingga tagar Iwan Bule untuk mundur tak jarang trending.
Pantauan Suara.com pada Sabtu (08/10/2022) pukul 13.25 WIB, tagar 'Iwan Bule Out' telah menghasilkan 5041 kicauan.
Setiap cuitan yang menggunakan #IwanBuleOut mendesak sosoknya copot dari jabatannya saat ini.
Publik menganggap Iwan Bule sudah seharusnya tak boleh lepas tanggung jawab dari melayangnya ratusan nyawa di stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.
Dirangkum Suara.com, begini sejumlah kegeraman hingga caci maki publik yang menggunakan tagar Iwan Bule Out.
"Ketum PSSI nggak mau ngundurin diri apa? Nggak malu? Muka tebal? Atau ada sesuatu di balik semua ini?" tulis @ardi***.
"Sudah sepantasnya Anda turun dari jabatan saat ini. Itulah bukti tanggung jawab Anda atas tragedi Kanjuruhan," ungkap @Sar***.
"Tercecer satu buah rasa malu atas nama bapak Iwan," komentar @siDo***.
Baca Juga: Pesan Ustadz Adi Hidayat Terkait Tragedi Kanjuruhan Malang, Usut Tuntas Secara Profesional
"Di saat timnas menang/juara dia merasa paling berpengaruh & paling berjasa. Tetapi disaat ada tragedi kelam dalam sepakbola Indonesia yang ia ketuai di dalam federasinya, MALAH LARI DARI TANGGUNG JAWAB ! Cuci tangan! Rai gedhek tenan," cerca @Rail***.
"Perjuangan harus terus dilanjutkan. Namun jangan pernah lupa tuk #SepakatDamai. Setelah itu mari kita sama-sama desak #IwanBuleOut dari PSSI," imbuh @Fel***.
Sebelumnya, Iwan Bule mengeluarkan penrnyataan yang memancing emosi publik dan semakin membuat publik ingin dirinya mundur.
Pasalnya saat duka kelam menyelimuti sepak bola Indonesia akibat tragedi Kanjuruhan, Iwan Bule justru mengklaim bahwa insiden itu tak ada kaitannya dengan dirinya dan sudah menjadi tanggung jawab Panpel pertandingan.
"Bagaimana mau mengaitkan dengan saya, kan setiap pertandingan di suatu tempat Panpel (Panitia Pelaksana) yang harus bertanggungjawab. PT LIB pun di luar tanggung jawab. Ini semua tanggungjawab panpel, memang begitu aturannya. Kalau netizen ngomong begitu, mohon maaf tidak tahu apa dasarnya," ucap Ketua Umum PSSI.
Banyak yang menyayangkan ucapan tersebut keluar dari mulut Iwan Bule karena dinilai seolah-olah dirinya lepas tangan atas kejadian yang telah menelan ratusan korban jiwa.
Tag
Berita Terkait
-
Pesan Ustadz Adi Hidayat Terkait Tragedi Kanjuruhan Malang, Usut Tuntas Secara Profesional
-
Satu Minggu Tragedi Kanjuruhan: 6 Tersangka Ditetapkan, Tim Transformasi Sepak Bola Dibentuk
-
Respons Ketum PSSI Usai FIFA Surati Presiden Jokowi
-
Gemas dengan Tragedi Kanjuruhan, Babeh Aldo Minta 4.000 Polisi Harus Ditembak Gas Air Mata Saat Rekonstruksi
-
36 Korban Luka-luka dalam Tragedi Kanjuruhan Masih Dirawat
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting