Suara.com - Anggota Komisi VII DPR RI Mulyanto menyemprot Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sebagai sosok kurang ajar dan arogan.
Hal itu berkaitan dengan koordinasi pemerintah terkait penanganan korban ledakan depo BBM Pertamina Plumpang, Jakarta Utara yang dinilai Mulyanto acak-acakan.
Sebelumnya Luhut menyatakan akan memindahkan permukiman masyarakat di sekitar depo. Mulyanto mendesak Luhut untuk berhenti bicara masalah yang bukan ranah kewenangan kementeriannya.
Lantas siapa Mulyanto yang berani menyemprot Luhut? Simak profil Mulyanto berikut ini.
Profil Mulyanto
Mulyanto merupakan anggota DPR RI periode 2019-2024 dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pria kelahiran Jakarta, 26 Mei 1963 ini mendapat amanah sebagai Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI, Bidang Industri dan Pembangunan.
Selain itu Mulyanto adalah anggota Badan Legislasi (Baleg) dan anggota Komisi VII yang membidangi masalah Ilmu Pengetahuan-Teknologi (IPTEK), Energi Sumberdaya Mineral (ESDM) dan Lingkungan Hidup.
Sebelum jadi politisi, Mulyanto kerja sebagai peneliti bidang nuklir di Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN). Kemudian pada tahun 2005, dia ditarik pindah ke Departemen Pertanian oleh Menteri Pertanian yang saat itu dijabat oleh Anton Apriyantono.
Dia bekerja sebagai Staf Ahli Menteri dalam bidang Sistem Informasi dan Pengawasan. Selanjutnya pada tahun 2007, Mulyanto naik jabatan menjadi Inspektur Jenderal Departemen Pertanian.
Baca Juga: CEK FAKTA: Penyidik Tetapkan Ahok Dalang dari Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Benarkah?
Setelah sukses di Departemen Pertanian, dia melanjutkan karier birokrasinya di Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) sebagai Sekretaris Kementerian (Sesmen) pada tahun 2010.
Pada tahun 2015, Mulyanto bergabung dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang turut serta didirikannya. Dia ditugaskan sebagai Sekretaris Majelis Pertimbangan Pusat (MPP) dan anggota Majelis Syura periode 2015-2020.
Mulyanto pun kembali menjadi anggota Majelis Syura untuk periode 2020-2025. Dalam Pemilu 2019, Mulyanto terpilih jadi anggota DPR RI Daerah Pemilihan Banten 3 yang meliputi Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang.
Semprot Luhut kurang ajar dan arogan
Menteri sebelumnya mengatakan yang akan memindahkan pemukiman masyarakat korban ledakan depo BBM Pertamina Plumpang, Jakarta Utara di sekitar Depo.
Padahal beberapa hari sebelumnya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin didampingi Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan akan memindahkan depo BBM Pertamina ke lahan milik Pelindo.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Penyidik Tetapkan Ahok Dalang dari Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Benarkah?
-
INFOGRAFIS: Bukan Hanya Plumpang, Ini Daftar Depo Pertamina di Indonesia
-
Tak Terima Anies Disalahkan Atas Kebakaran Plumpang, PKS: Era Soeharto Juga Ada Kasus Sama Tapi Tak Salahkan IMB
-
VIRAL! Ahok Ternyata Biang Keladi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Inilah Faktanya
-
Cie Cie, Kang Dedi Ketemu Teteh Single Fighter
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta