- Aksi pelaku kriminal dengan menyamar sebagai anggota polisi ternyata masih marak di Jakarta.
- Baru-baru ini, korban yang dikelabui polisi gadungan itu adalah driver ojol
- Modusnya, pelaku bernama Dandi pamer KTA palsu dalih ingin menangkap orang di kawasan Kalijodo.
Suara.com - Pelaku kriminal dengan modus menyamar sebagai anggota polisi ternyata masih marak. Baru-baru ini, polisi gadungan bernama Dandi Maulana (25) tega mengelabui sopir ojek online di Penjaringan, Jakarta Utara.
Bermodal mengaku-ngaku sebagai anggota Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Dandi membawa kabur sepeda motor dan ponsel genggam abang ojol tersebut.
Namun, jejak polisi gadungan itu akhirnya terendus setelah korban melapor ke kantor polisi. Setelah mendalami laporan korban, polisi meringkus pelaku di kawasan Penjaringan pada Minggu (2/11/2025) lalu.
"Pelaku ini ditangkap pada Minggu (2/11) di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara, usai petugas melakukan serangkaian penyelidikan," kata Kapolsek Metro Penjaringan, AKBP Agus Ady Wijaya di Jakarta, Kamis.
Dari penangkapan ini, polisi telah menyita sejumlah barang bukti berupa satu unit sepeda motor, sepucuk airsoft gun", satu lembar Kartu Tanda Anggota (KTA) Polri palsu atas nama Dandi Maulana, dompet, kartu ATM dan alat isap sabu.
Modus Polisi Gadungan
Kasus ini bermula saat polisi gadungan itu menyetop korban driver ojol. Pelaku meminda meminta diantar ke kawasan Kalijodo dengan dalih akan melakukan penangkapan kasus narkoba. Agar korbannya percaya, Dandi pun memamerkan KTA Polri palsu.
"Untuk meyakinkan korban, pelaku bahkan menunjukkan kartu identitas anggota Polri palsu dan membawa airsoft gun,” kata dia.
Sesampai di lokasi, pelaku meminjam sepeda motor dan telepon genggam milik korban dengan alasan hendak mengejar pelaku narkoba.
Baca Juga: Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP
Kemudian pelaku melarikan diri dan tidak kembali ke tempat korban. Korban yang merasa ditipu segera melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Metro Penjaringan.
Setelah menerima laporan, petugas melakukan serangkaian penyelidikan dan akhirnya berhasil menemukan keberadaan pelaku. Pelaku dan barang bukti telah diamankan di Polsek Metro Penjaringan untuk proses penyidikan lebih lanjut.
Kepolisian juga tengah melakukan pengembangan terhadap pelaku yang terlibat dalam penjualan hasil kejahatan tersebut.
Kapolsek Penjaringan mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap oknum yang mengaku sebagai anggota Polri. "Apabila ada tindakan mencurigakan, segera laporkan ke kantor polisi terdekat,” kata dia.
Berita Terkait
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
-
Terkait Kasus Narkoba, Onad Dapat Nasihat Langsung dari Habib Jafar
-
Penumpang Dibuang Ojol Depan DPR Usai Tabrak Truk, Tewas Setelah Seminggu Koma
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
KPK Sita Aset Satori: Dari Ambulans hingga Kursi Roda Diduga Dibeli Pakai Uang Haram
-
Formappi: Putusan MKD DPR RI Mengecewakan, Abaikan Pelanggaran Etik Cuma Fokus pada Hoaks
-
Modal Airsoft Gun, Dandi Ngaku Reserse Narkoba Polda Metro, Sikat Motor-HP Ojol di Penjaringan
-
Ratusan Insan Sinar Mas Tuntaskan Pendidikan Komponen Cadangan
-
Dikirim ke Bali, ASN Terlibat Modus Baru Peredaran Ganja Lewat Kerangka Vespa
-
Pencarian Berakhir Pilu: Jasad Mahasiswa KKN UIN Semarang Ditemukan 10 Km dari Lokasi Hanyut
-
Detik-detik Kakak Adik di Kendal Ditemukan Lemas, 2 Minggu Jaga Jasad Ibu Cuma Minum Air Putih
-
Ditangkap di Laut Natuna Utara, Kapal Berbendera Vietnam Diduga Angkut 80 Ton Ikan Hasil Curian
-
Ganja 35 Paket dalam Rangka Vespa, ASN Tangerang Terlibat Jaringan Narkoba Lintas Provinsi
-
Tambang Ilegal Tak Sesuai Good Mining Practice, Rusak Lingkungan dan Tata Kelola