Suara.com - Penyedia jasa untuk industri otomotif Finlandia, Valmet Automotive, mengumumkan pada Kamis (26/11/2015) bahwa ia akan mulai memproduksi mobil Mercedes-Benz GLC di pabriknya di Uusikaupunki, Finlandia Barat Daya.
Valmet Automotive telah menerima kontrak dari produsen mobil Jerman Mercedes-Benz untuk memproduksi model GLC setelah memenangkan penawaran kompetitif internasional.
Sebuah lokasi manufaktur baru diperlukan sebagai tempat produksi utama GLC di Bremen, Jerman, yang sudah berjalan pada kapasitas penuh, kata Valmet Automotive dalam siaran persnya.
Mercedes-Benz A-Class telah diproduksi di Finlandia oleh Valmet Automotive sejak 2013. Produksi A-Class akan berlanjut di Uusikaupunki hingga akhir 2016.
Pembuatan GLC akan dimulai di Finlandia selama kuartal pertama 2017, kata Valmet Automotive.
GLC adalah model baru Mercedes-Benz, penerus GLK. Model ini secara resmi diluncurkan pada Juni 2015.
Didirikan pada 1968, Valmet Automotive merupakan penyedia jasa industri otomotif Finlandia, menyediakan jasa di bidang teknik otomotif, manufaktur kendaraan, sistem atap convertible dan layanan bisnis terkait. Saat ini memiliki sekitar 2.000 karyawan di Finlandia, Jerman, Polandia dan Tiongkok. (Antara)
Berita Terkait
-
5 Mobil yang Cocok untuk Pemula Wanita, Irit dan Mudah Dikendarai
-
5 City Car Bekas Paling Irit dan Mudah Perawatan untuk Jangka Panjang
-
Lebarkan Sayap, BYD Incar India untuk Jadi Tempat Produksi Baru
-
Terpopuler: 5 Mobil Bekas Paling Empuk dan Nyaman, Berapa Harga Toyota Calya 2025?
-
5 Mobil Hatchback Terbaik Budget Rp50 Juta Rekomendasi Mas Wahid
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Suzuki Himbau Pengguna Grand Vitara untuk Segera Datangi Bengkel Resmi
-
3 MPV Alternatif Avanza Harga Miring Mulai Rp 50 Jutaan, Nyaman Buat Tidur Pas Mudik
-
5 Langkah Bikin SIM Online Tanpa Calo, Biaya Resmi Cuma Rp100 Ribu untuk Motor
-
5 Mobil yang Cocok untuk Pemula Wanita, Irit dan Mudah Dikendarai
-
5 Rekomendasi Motor Matic Warna Putih untuk Wanita
-
5 City Car Bekas Paling Irit dan Mudah Perawatan untuk Jangka Panjang
-
5 Rekomendasi Sepeda Listrik yang Kuat di Tanjakan, Cocok untuk Mobilitas Harian
-
Terpopuler: 5 Mobil Bekas Paling Empuk dan Nyaman, Berapa Harga Toyota Calya 2025?
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Senyaman Innova Reborn, Harga 50 Jutaan
-
Lebarkan Sayap, BYD Incar India untuk Jadi Tempat Produksi Baru