Honda Civic Hatchback Turbo dipamerkan di GIIAS 2016 di BSD City, Tangerang, Banten, Kamis (11/8) [Suara.com/Liberty Jemadu].
Honda Civic Hatchback Turbo, yang versi prototipenya ditampilkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, dipastikan rilis di Indonesia tahun depan. Sebelum mengaspal di Tanah Air, mobil ini terlebih dahulu meluncur di Amerika Utara pada musim gugur 2016.
Di Amerika Utara, menurut keterangan pers yang diterima Suara.com, pada pertengahan pekan ini, Civic Hatchback Turbo bakal dirilis di periode September-November.
"Honda juga berencana untuk meluncurkan Honda Civic Hatchback di Indonesia pada paruh pertama 2017 mendatang," kata Honda.
Kendaraan yang menjalani debut perdana di Asia-Oceania melalui GIIAS 2016 itu rencananya menyandang mesin 1.5 liter VTEC Turbo untuk pasar Indonesia.
Meski masih dikembangkan dari platform yang sama dengan Civic sedan generasi ke-10, Civic Hatchback Turbo diklaim berbodi lebih kokoh, lebih ringan, dengan struktur rangka dan suspensi yang canggih serta berbagai fitur keamanan.
Civic Hatchback Turbo memadukan gaya Eropa yang tegas dan ciri khas mobil lima pintu yang aerodinamis. Hal itu diparipurnakan melalui penyematan mesin direct-injected turbo.
Model Civic Hatchback ini juga akan menjadi basis dari varian Civic yang lebih radikal, Civic Type-R terbaru yang rencananya akan diluncurkan di Amerika Serikat pada tahun 2017.
Untuk pasar Amerika Utara, mesin Turbo yang diusung oleh Civic hatchback juga didukung pilihan transmisi CVT dan manual 6 percepatan yang sporty dan berperforma tinggi.
Dapur pacu dari Civic Hatchback menghasilkan tenaga maksimal 174 tenaga kuda, sekaligus konsumsi bahan bakar yang sangat efisien. Dari sisi interior, Civic Hatchback menampilkan desain yang modern dan canggih, serta material premium berkualitas tinggi pada seluruh bagian kabin.
Tak hanya itu, Honda Civic Hatchback juga menawarkan kapasitas kargo terluas di kelasnya, serta interior lapang dengan ruang kaki terlega di kelasnya.
Tag
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM