Suara.com - Bicara sejarah, sport utility vehicle (SUV) yang cukup populer hingga saat ini yakni Range Rover diketahui telah diproduksi sejak tahun 1970. Pada saat itu, mobil ini hanya diproduksi sebanyak 25 unit untuk kepentingan peluncuran perdana atau world premier.
Satu dari beberapa unit yang diproduksi tersebut dikabarkan telah dilelang di ajang Classic & Sports Car Show di Istana Alexandra, London, Inggris, pekan lalu.
Sisanya unit lainnya dikabarkan 20 di antaranya diperuntukkan untuk kepentingan peluncuran perdana di Cornwall pada Juni 1970 dan lima unit untuk di-display. Tak heran jika kelimanya menggunakan cat berbeda, di antaranya merah, biru, putih, dan hijau.
Menurut keterangan vendor, mobil yang dijual oleh Coys dengan nomor sasis 35500026A itu diproduksi pada 27 Mei 1970. Sebanyak 20 unit yang diproduksi pertama kali memiliki spesifikasi berbeda dengan Range Rover versi produksi massal.
Untuk mobil yang dilelang tersebut diungkapkan menggunakan nomor pelat NXC231H yang berasal dari Solihull. Kendaraan ini sudah menjalani restorasi dalam waktu lama. Hal tersebut beralasan mengingat mobil tersebut membutuhkan komponen orisinal yang kini mulai langka.
"Range Rover NX231H kami yakini merupakan salah satu mobil klasik yang saat ini masih ada. Kami beruntung bisa mendapat mobil dengan komponen baru seperti jok depan serta beberapa bagian interiornya," ungkap pihak vendor.
Pihak vendor pun mengutarakan bahwa hampir tidak mungkin membangun kembali Range Rover generasi pertama dengan tingkat akurasi komponen yang menyamai mobil seperti di kondisi awal.
"Ini mobil yang sangat penting. Saya masih ingin memilikinya untuk waktu lebih lama, tapi saya punya tanggung jawab lain dan sudah waktunya untuk memberi kesempatan orang lain menikmatinya," imbuhnya.
Berdasarkan catatan Coys, 20 unit Range Rover dikirim ke Hotel Meudon di Falmouth pada akhir Mei 1970 dan digunakan untuk kepentingan debut internasional selama enam hari, yakni dari 1 hingga 7 Juni.
Pasca dirilis, mobil dengan nomor sasis 35500026A dikembalikan ke pabrik Land Rover sebelum dijual pada 30 April 1973 ke perusahaan karoseri Harbert Lomas yang memiliki spesialisasi dalam mengubah produk Range Rover menjadi ambulans. Namun mobil itu berpindah tangan lagi pada 1976.
Kelanjutan mobil tersebut kembali mencuat di tahun 1995, dimana mobil tersebut kedapatan berada di tangan kolektor Range Rover. Lalu Coys membelinya pada tahun 2000 dan merestorasinya sehingga penampilannya seperti sedia kala.
| Published by mobilwow.com |
Berita Terkait
-
Fakta Unik BMW 2002 Hamish Daud: Mobil Klasik Kakek Buyut 3 Series yang Melegenda
-
Mobil Klasik Langka Jadi Saksi Bisu Momen Harmonis Rumah Tangga Hamish Daud dan Raisa
-
Toyota Kembali Produksi Mesin Legendaris Demi Hidupkan Ulang AE86
-
Cicilan Mercy Belum Lunas, Kisah Ridwan Kamil Beli Mobil BJ Habibie Dibongkar Anak Habibie!
-
Daftar Mobil Klasik Incaran September 2025, Harganya Bikin Geleng-Geleng!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu
-
Wuling Darion Gunakan Platform Khusus yang Berbeda dari Cortez