Suara.com - Mazda sedang menanti dan mengamati bagaimana kebijakan Donald Trump terhadap Meksiko setelah terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat. Pasalnya, pabrik Mazda yang menyuplai kendaraan untuk pasar Amerika Utara dan Amerika Serikat ada di negara itu.
Presiden Mazda Motor Corporation Masamichi Kogai langsung jadi target awak media pascapeluncuran Roadster RF Convertible di Tokyo, pertengahan pekan ini. Semua menanyakan perihal dampak terpilihnya Trump sebagai presiden AS ke-45 terhadap pabrik Mazda, dan apa langkah Mazda ke depannya.
"Akan memformulasikan respons kami saat kebijakan konkretnya telah terlihat," kata Kogai, seperti dikutip dari Nikkei Asian Review.
Pada 2014, pabrikan ini membangun fasilitas perakitan di Meksiko dengan kapasitas produksi 150 ribu unit per tahun. Pabrik didirikan untuk meminimalisir dampak fluktuasi nilai tukar.
Di samping itu, pertimbangan tak kalah penting lainnya adalah North America Free Trade Agreement (NAFTA) yang membuat Mazda dapat memanfaatkan buruh murah Meksiko plus pembebasan tarif untuk barang-barang dari Meksiko ke AS.
Celakanya, Trump, selama kampanye, menegaskan ketidakberpihakan dia pada NAFTA dengan menilai sebagai perjanjian perdagangan terburuk yang pernah ditandatangani AS. Trump mengatakan akan melakukan renegosiasi atau bahkan menarik diri dari NAFTA jika terpilih sebagai presiden.
Mazda sendiri tidak memiliki pabrik di AS sehingga muncul pemikiran posisi Trump sekarang sebagai presiden terpilih akan mengancam strategi Mazda untuk wilayah Amerika Utara serta AS.
"Amerika Utara pasar penting bagi kami dan hingga detik ini kami belum mengubah strategi," ujar Kogai.
Mazda, pada tahun fiskal 2016, diperkirakan bisa mencapai rekor penjualan 1,55 juta unit secara global. Namun, profit mereka diproyeksikan menurun karena pelemahan nilai tukar Yen.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Cocok Buat yang Punya Duit Nganggur: Ini Harga Mobil Subaru Terbaru
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu