Suara.com - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), agen pemegang merek mobil Mercedes-Benz di Indonesia, pada Kamis (15/6/2017), memperkenalkan sport utility vehicle (SUV) terbarunya, New GLA di Jakarta. SUV kompak ini diklaim lebih tangguh dengan desain visual lebih menarik ketimbang pendahulunya.
New GLA, yang pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada 2014, ditawarkan ke pasar mobil premium Indonesia dalam dua varian, yakni GLA 200 AMG Line dan AMG GLA 45 4MATIC.
New GLA 200 AMG Line diberi suspensi off-road, sehingga membuat bodi kendaraan lebih tinggi 30 milimeter. Perubahan ini diklaim meningkatkan kenyamanan saat berkendara dan memberi tampang off-roader yang lebih mencolok. Kesan sangar itu makin diperkuat oleh desain bemper termodifikasi dan pelek alloy AMG 5-spoke berukuran 19 inci.
Yang juga menonjol dari sisi eksterior adalah lampu depan LED High Performance yang menggantikan lampu bi-xenon pada varian lama. Selain lebih terang, lampu anyar itu diklaim mengonsumsi energi jauh lebih rendah.
Sementara di sisi interior, yang diunggulkan adalah media display layar sentuh berukuran 8 inci yang sangat tipis. Pengaturan posisi duduk pada bangku baris pertama dan kedua sudah menggunakan sistem elektronik.
"Sebagai SUV compact pertama dari Mercedes Benz model ini membawa angin segar dan memantapkan diri sebagai pemain utama di segmen pasarnya," kata Presiden dan CEO MBDI, Roelof Lamberts.
New GLA 200 AMG Line, dengan mesin 1.600cc turbo yang mampu menyemburkan tenaga 156hp pada putaran 5.500rpm ini, ditawarkan dengan harga Rp739 juta off the road Jakarta. SUV tangguh ini diklaim bisa meloncat dari posisi diam ke kecepatan 100km/jam dalam 8,1 detik.
Sementara varian kedua, AMG GLA 45 4MATIC, dirancang dengan moncong lebih tajam. Apron depan lebih dinamis, kisi-kisi udara baru, sisipan splitter depan berbalut chrome perak serta flics dalam warna high-gloss black.
Semua fitur ini akan memandu arus udara dingin masuk ke radiator kendaraan dengan lebih efektif.
Di sisi keamanan, GLA memiliki sistem pengereman “Active Brake Assist”. Sistem ini bisa memperingatkan pengemudi jika jarak dengan mobil di depan dinilai tak aman dan bahkan dapat secara otomatis mengerem jika sistem mendeteksi pengemudi bereaksi terlalu lambat.
Selain itu GLA juga dipersenjatai dengan "Attention Assist" yang dapat mendeteksi tanda-tanda kantuk lewat perilaku mengemudi dan bisa memberikan peringatan kepada pengemudi.
AMG GLA 45 4MATIC, dengan mesin 2.000cc turbo bertenaga 381 hp pada putaran 6.000 rpm, dijual seharga Rp1,299 miliar off the road Jakarta.
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Motor Matic vs Bebek: Mana yang Lebih Hemat untuk Pemakaian Jangka Panjang?
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini